KOMENTAR
RAMADAN
Pilihan
Puasa Medsos; Dua Sisi Mata Uang
30 Maret 2024 23:40
Diperbarui: 30 Maret 2024 23:44
822
0
Makin ke sini, makin ke sana. Begitulah kira-kira dunia dewasa ini, ketika istilah-istilah yang biasanya memiliki skopnya sendiri-sendiri malah dikawinkan dan menghasilkan sesuatu yang baru. Contohnya puasa dan media sosial. Puasa adalah menahan diri dari segala yang membatalkan, sedangkan media sosial adalah berbagai platform yang digunakan orang orang di era teknologi sekarang ini untuk unjuk diri unjuk kreatifitas. Lantas hari ini digabungkan menjadi puasa media sosial. Lho, apa itu? Dengan demikian, dapat diartikan bahwa istilah ini merujuk kepada menahan diri dari segala hal yang berkaitan dengan media sosial, apakah itu facebook, instagram, X, threads, dan lain sebagainya.
KEMBALI KE ARTIKEL