KOMENTAR
RAMADAN

Lebaran Pilu di Gaza: Perayaan Idulfitri yang Penuh Duka

10 April 2024   17:53 Diperbarui: 10 April 2024   18:06 253 3

Idulfitri kali ini tak seperti Idulfitri lainnya, karena adanya perang. Warga Gaza, yang seharusnya merayakan dengan sukacita, malah menghadapi kenyataan yang menyedihkan. Di jantung Jalur Gaza Palestina, di mana Idul Fitri seharusnya menjadi waktu perayaan, kenyataannya sangat berbeda karena perang dengan Israel yang sedang berlangsung. Mari kita lihat lebih dalam tentang situasi yang memilukan ini.

Ketika bersiap menyambut Idul Fitri 2024, warga Gaza yang kembali ke Kota Khan Younis dihadapkan pada rumah mereka yang telah menjadi gundukan puing-puing. "Saya datang untuk melihat rumah saya, hanya untuk menemukan rumah saya hancur dan menjadi tumpukan puing-puing," kata Ummu Ahmad al-Fagawi setelah kembali ke Khan Younis dari Rafah. Ia pun mengaku terkejut dengan kondisi yang disebabkan oleh serangan Israel tersebut.

Seorang pengungsi lain mengatakan bahwa dirinya kembali untuk menemukan tempat yang hancur. "Tidak ada air, tidak ada listrik, tidak ada tiang, tidak ada tembok, dan tidak ada pintu, tidak ada apa-apa. Gaza bukan Gaza lagi," katanya. Penarikan pasukan dari Khan Younis dilakukan ketika Israel menghadapi tekanan internasional luar biasa untuk menghentikan perangnya dan mengizinkan lebih banyak bantuan kemanusiaan masuk ke Gaza.

Badan-badan bantuan melaporkan bahwa serangan Israel sejak Oktober lalu telah mendorong Gaza ke ambang kelaparan. Meski sejumlah bantuan mulai mengalir, kekurangan makanan masih terjadi hingga hari menjelang Lebaran 2024. Idul Fitri di Gaza diperkirakan akan jatuh pada Rabu, tetapi hanya sedikit yang bisa membuat warga Palestina bergembira tahun ini. 

KEMBALI KE ARTIKEL


Daftarkan email Anda untuk mendapatkan cerita dan opini pilihan dari Kompasiana
icon

Bercerita +SELENGKAPNYA

Ketemu di Ramadan

Laporkan Konten
Laporkan Akun