Afin Yulia
Afin Yulia Full Time Blogger

Gemar membaca, menggambar, dan menulis di kala senggang.

Selanjutnya

Tutup

TRADISI Pilihan

JNE Bagi-bagi 10.000 Takjil di Bulan Ramadan 2023

23 April 2023   18:05 Diperbarui: 23 April 2023   18:09 2049
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
JNE Bagi-bagi 10.000 Takjil di Bulan Ramadan 2023
JNE bagi-bagi 10.000 takjil di bulan ramadan 2023 (sumber gambar: JNE).

Di bulan Ramadhan 2023 #JNE turut berbagi keberkahan. Melalui kolaborasi dengan berbagai pihak, perusahaan nasional di bidang usaha jasa pengiriman dan pendistribusian yang berdiri sejak tahun 1990 tersebut memiliki tujuan memberikan kebermanfaatan kepada masyarakat luas. Di antara aksi kolaborasi itu adalah membagi-bagikan 10.000 bingkisan takjil. 

Kegiatan yang berlangsung dari tanggal 24 Maret--14 April 2023 ini dilakukan di 12 Kantor Cabang Utama, yaitu Jakarta, Tangerang, Bandung, Surabaya, Bekasi, Semarang, Pontianak, Makassar, Palembang, Medan, Yogyakarta, dan Denpasar. 

JNE berbagi takjil pada pengendara roda dua, salah satunya Ojol (sumber gambar: JNE).
JNE berbagi takjil pada pengendara roda dua, salah satunya Ojol (sumber gambar: JNE).

Adapun acara puncak bagi-bagi takjil dilakukan pada tanggal 14 April 2023 di sekitar area Jalan Tomang Raya, Jakarta Barat. Pada kesempatan itu lebih dari 2.000 lebih bingkisan takjil dibagikan kepada masyarakat sekitar, pedagang dan UMKM, serta pengendara roda dua dan empat yang melintas. 

Untuk menyemarakkan acara bagi-bagi takjil tersebut, #JNE yang telah memperluas bidang usahanya hingga jasa pengiriman makanan khas daerah (PESONA), jasa kepabeanan, penjemputan di bandara, dan pengiriman uang/money remittance, menampilkan komunitas sepeda BMX, Street Dance, dan ikon badut JONI.

Untuk kegiatan bagi-bagi takjil tahun ini, #JNE selaku perusahaan nasional di bidang usaha jasa pengiriman dan pendistribusian mengajak Wahyoo untuk berkolaborasi kembali. Terhitung sejak tahun 2020 lalu JNE  bekerjasama dengan Wahyoo, perusahaan startup yang berfokus pada digitalisasi dan modernisasi UKM kuliner tersebut dalam berbagai program positif kemanusiaan.

 Adapun tujuan program ini adalah membantu dan mendukung mitra rumah makan serta UKM binaan Wahyoo agar tetap eksis dalam menjalankan roda usahanya. Dengan demikian dapat membantu meningkatkan perekonomian mereka. Hal ini sesuai dengan niatan JNE untuk menghidupkan semangat #JNEBangkitBersama yang diluncurkan pada peringatan #JNE32Tahun melalui program-program CSR yang dijalankannya. Dimana JNE ingin memberikan dampak positif pada masyarakat sekitar.

Kegiatan berbagi takjil berlangsung setiap ramadan (sumber gambar: JNE).
Kegiatan berbagi takjil berlangsung setiap ramadan (sumber gambar: JNE).

Eri Palgunadi selaku VP of Marketing JNE menyampaikan bahwa kegiatan bagi--bagi takjil rutin JNE lakukan di setiap momen Ramadan.

"Pada tahun ini program bagi-bagi takjil dilaksanakan dengan tujuan untuk mendukung keberlangsungan UKM, sehingga dapat terus merasakan manfaatnya," terang Eri Palgunadi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Ramadan Bareng Pakar +Selengkapnya

Krisna Mustikarani
Krisna Mustikarani Profil

Dok, apakah tidur setelah makan sahur dapat berakibat buruk bagi tubuh? apakah alasannya? Kalau iya, berapa jeda yang diperlukan dari makan sahur untuk tidur kembali?

Daftarkan email Anda untuk mendapatkan cerita dan opini pilihan dari Kompasiana
icon

Bercerita +SELENGKAPNYA

Ketemu di Ramadan

LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun