BERITA POLISI OFFICIAL
BERITA POLISI OFFICIAL Jurnalis

official berita polisi terpercaya

Selanjutnya

Tutup

RAMADAN

Polri Sediakan 2 Helikopter Ambulans Udara untuk Arus Mudik Lebaran 2024

5 April 2024   13:50 Diperbarui: 5 April 2024   15:37 145
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Polri Sediakan 2 Helikopter Ambulans Udara untuk Arus Mudik Lebaran 2024
sumber gambar : pribadi 

Dalam persiapan menyambut arus mudik dan balik lebaran tahun 2024, Polri mengambil langkah proaktif dengan menyiapkan dua unit helikopter sebagai ambulans udara. Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko, S.I.K., menjalaskan bahwa helikopter tersebut akan ditempatkan di lokasi strategis seperti Merak, Bakauheni, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur dan wilayah lain yang membutuhkan. Tugas utama helikopter ambulans membantu mengevakuasi korban kecelakaan atau kedaan darurat lainnya menuju rumah sakit terdekat.

Langkah ini  merupakan bagian dari upaya Polri dalam memastikan keamanan dan keselamatan selama masa arus mudik dan balik lebaran. Dengan adanya helikopter ambulans, diharapkan respons terhadap keadaan darurat dapat lebih cepat dan efisiens,terutama di daerah yang sulit dijangkau oleh kendaraan darat.

Kehadiran helikopter ambulans ini juga menjadi salah satu fokus Polri dalam Operasi Ketupat 2024. Mereka berkomitmen untuk memberikan layanan masyarakat,tidak hanya dalam hal keamanan,tetapi juga dalam upaya penanggulangan keadan darurat. Dengan adanya sarana transportasi udara ini, diharapkan tingkat keselamatan dan pelayanan kesehatan masyarakat selama musim mudik 2024 dapat di tingkatkan secara signifikan.

Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Ramadan Bareng Pakar +Selengkapnya

Krisna Mustikarani
Krisna Mustikarani Profil

Dok, apakah tidur setelah makan sahur dapat berakibat buruk bagi tubuh? apakah alasannya? Kalau iya, berapa jeda yang diperlukan dari makan sahur untuk tidur kembali?

Daftarkan email Anda untuk mendapatkan cerita dan opini pilihan dari Kompasiana
icon

Bercerita +SELENGKAPNYA

Ketemu di Ramadan

LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun