Saya merupakan Mahasiswa Telkom University yang memiliki minat dan ketertarikan yang mendalam dalam bidang jurnalistik dengan tema sosial dan budaya. Saya selalu mengikuti perkembangan dan perubahan dalam masyarakat, baik itu dalam norma, nilai, atau tren budaya. Saya tertarik untuk memahami dampak perubahan ini pada kehidupan sehari-hari masyarakat dan bagaimana hal tersebut tercermin dalam liputan jurnalisme.
Tradisi Botram Warga Sukapura Kabupaten Bandung dalam Memeriahkan Hari Raya
Tradisi Botram ini tetap menjadi tradisi yang menjadi momen berharga bagi warga Sukapura Kabupaten Bandung untuk tetap menjalin hubungan antar tetangga serta menguatkan tali persaudaraan dan menunjukkan rasa syukur atas nikmat yang diberikan selama bulan Ramadhan dan Idul Fitri. Tradisi Botram bukan hanya sekedar ritual budaya, namun juga simbol kebersamaan dan keharmonisan dalam keberagaman Indonesia.