Ini Buku Bacaan Utama selama Ramadan
Tentu saja bagi muslim bacaan utama selama Ramadan adalah Al-Qur'an. Rutin membaca kitab suci berisi firman Allah SWT, yang diwahyukan kepada Nabi Muhammad Saw, itu merupakan satu upaya mendekatkan diri kepada Allah.
Selain bacaan penting di atas, terdapat bacaan tambahan yang sekiranya dapat memperkaya wawasan keislaman kita, antara lain:
- Membaca buku-buku mengandung wawasan Islami.
- Atau bacaan yang mengajarkan tentang akhlak, perilaku, etika terpuji menurut pandangan Islam.
- Buku kumpulan doa yang baik diucapkan dalam kehidupan sehari-hari, dari mulai bangun tidur hingga kembali lagi ke tempat tidur di malam hari.
Penyerapan mendalam atas bacaan tersebut akan meningkatkan keimanan dan kualitas ibadah.
Sayangnya di rumah saya koleksi buku-buku semacam itu amatlah terbatas. Dan itu pun disimpan di dalam peti (saya tidak biasa membuang buku), di tempat yang tidak mudah saya jangkau.
***
Selama bulan menjalankan ibadah puasa, kegiatan sehari-hari tidak jauh berbeda dengan hari biasa.
Tetap olahraga kendati durasinya lebih pendek. Juga membaca "berita online hari ini" dari media arus utama dan kompas.id, agar selalu terhubung dengan perkembangan dunia.
Terakhir adalah menulis, yang selama bulan Ramadan ditantang oleh admin Kompasiana agar menayangkan artikel setiap hari.
Lumayan melelahkan, mengingat bahwa saya membutuhkan waktu berjam-jam untuk menghasilkan satu artikel. Bukan lima belas menit atau satu jam.
Melelahkan, tapi menantang.