Chaerul Sabara
Chaerul Sabara Insinyur

Suka nulis suka-suka____

Selanjutnya

Tutup

RAMADAN Pilihan

Ramadhan dan Hobi Menulis

13 April 2023   22:31 Diperbarui: 13 April 2023   22:34 819
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ramadhan dan Hobi Menulis
Ilustrasi: deepublish 

Pada bulan Ramadhan, segala amalan dan kegiatan yang dilakukan oleh umat muslim bernilai pahala di mata Allah SWT. Di bulan Ramadhan tentu tidak semua aktifitas kita harus diisi dengan "ibadah", aktifitas rutin harian di luar bulan Ramadhan apalagi yang tidak menggangu keberkahan ibadah Ramadhan kita tentu tetap perlu untuk kita lakukan.

Walaupun mungkin sebaiknya melakukan aktifitas yang berhubungan dengan hal memperdalam ilmu agama yang dapat dilakukan dengan banyak cara, seperti mendengarkan ceramah secara online, membaca Al-Quran, membaca buku sunnah dan atau buku fiqih, serta menulis hal yang berkaitan dengan ilmu agama.

Di bulan suci Ramadhan, kita tentu tetap bisa melakukan hobi kita, akan tetapi tentu kita perlu menyesuaikan dengan kondisi, dibandingkan dengan harus melakukan aktifitas hobi berat yang mengeluarkan banyak tenaga, pilihan menekuni hobi menulis tentu akan menjadi alternatif positif yang bisa dilakukan. 

Tidak hanya menyalurkan hobi, tapi dalam prakteknya akan menambah pengetahuan, karena sejatinya menulis adalah muara dari membaca, apakah kita menulis tentang pengetahuan agama ataupun tulisan positif lainnya, semua akan menjadi amalan serta pahala yang dinilai ibadah selama Ramadhan.

Bagi beberapa orang, apalagi rekan K-ners
menulis adalah sebuah hobi yang dilakukan bukan hanya untuk mengisi waktu luang ataupun hanya dilakukan ketika memiliki ide yang ingin dikembangkan. 

Menulis sepertinya sudah menjadi kebutuhan yang harus disalurkan, paling tidak jika tidak menulis, seorang yang hobi menulis pasti akan membaca. Nah, pada bulan suci Ramadhan, hobi ini tentu masih bisa terus dilakukan, bahkan mungkin lebih diintensifkan.

Orang-orang yang hobi menulis tentu tidak akan melewatkan kesempatan untuk memanfaatkan momen bahagia pada bulan Ramadhan untuk menangkap dan menuangkan ide ke dalam tulisannya dan menghasilkan sebuah karya.  Kegiatan ini juga tidak memerlukan energi banyak dan tidak dapat membatalkan puasa.

Nah, dalam hal ini tulisan apakah yang cocok menjadi ide tulisan selama menjalankan ibadah puasa Ramadhan.

- Bagi kompasianers ide pertama tak perlu jauh-jauh mikirnya, program samber THR 2023 sudah menyiapkan tantangan untuk menjadi bahan tulisan, ini selain untuk menyalurkan hobi juga punya peluang untuk mendapatkan hadiah, meski dapat hadiah bukan tujuan utamanya tapi setidaknya kita bisa menguji kreatifitas menulis dengan mengangkat tema yang dijadikan tantangan.

- Ide kedua, adalah hal yang berkaitan dengan bulan Ramadhan itu sendiri, segala sesuatu yang berbau Ramadhan tentu sangat cocok untuk dijadikan bahan tulisan, mulai dari pernak-pernik Ramadhan, baik yang lokal di seputaran kita maupun yang berlaku umum. Termasuk tradisi seputar Ramadhan, tempat-tempat menarik, serta kondisi dan situasi terkini yang berhubungan dengan Ramadhan di seputaran kita.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Ramadan Bareng Pakar +Selengkapnya

Krisna Mustikarani
Krisna Mustikarani Profil

Dok, apakah tidur setelah makan sahur dapat berakibat buruk bagi tubuh? apakah alasannya? Kalau iya, berapa jeda yang diperlukan dari makan sahur untuk tidur kembali?

Daftarkan email Anda untuk mendapatkan cerita dan opini pilihan dari Kompasiana
icon

Bercerita +SELENGKAPNYA

Ketemu di Ramadan

LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun