Hanya Hamba
Assalamu'alaikum wr.wb
gelar tertinggi dan hakikat manusia adalah: hamba Allah. siapa yang benar-benar menghamba kepadanya, dialah yang paling beruntung dan selamat.
karenya, Allah sebutakan Rasulullah sebagai 'hamba' yang diturunkan wahyu Al-Qur'an padanya. " segala puji bagi Allah yang telah menurunkan kitab (Al-Qur'an) kepada hamba-Nya dan Dia tidak menjadikannya menyimpang" (QS.Al-Kahfi:1).
sebagai hamba yang diciptakan olehNya, tujuan hidup kita secara fitrah yaitu untuk  Beribadah kepada Allah. " Dan aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka beribadah kepada-ku". (QS. Adz-Dzariyat:56).
Jadi, apapun aktivitas yang kita lakukan dalam hidup ini, tujuannya tidak lain hanyalah untuk beribadah kepada Allah. Ingat, niat dan ikhtiar sesuai syariat.
Yang terindah bukanlah penulisnya tapi yang mampu mengamalkannya..
Barokalloh fiik..
Allohumma sholli 'ala sayyidina muhammad wa'ala ali  sayyidina muhammad