Dimas Anggoro Saputro
Dimas Anggoro Saputro Insinyur

"Bisa apa saja", begitu orang berkata tentang saya.

Selanjutnya

Tutup

RAMADAN

Lakukan STAMiNa untuk Menjaga Stamina saat Puasa

7 Mei 2019   13:55 Diperbarui: 8 Mei 2019   11:07 11
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Lakukan STAMiNa untuk Menjaga Stamina saat Puasa
Merebahkan badan (pixabay.com)

Ramadan, bulan yang dirindukan oleh sebagian besar umat muslim, tak hanya Dilan seorang. Meskipun kata Dilan berat, puasa di bulan ramadan ditunaikan dengan ikhlas dan sabar.

Sebelum memasuki bulan ramadan, sebagian umat muslim ada yang mempersiapkan diri untuk menjalani puasa di bulan ramadan. Salah satu caranya dengan puasa sunah menyambut ramadan. Hal tersebut dilakukan agar nantinya tidak kaget menjalani aktivitas rutin sembari berpuasa.

Selain itu stamina juga perlu dipersiapkan, agar nantinya berpuasa tidak menjadi alasan untuk kurang optimal ataupun kurang produktif dalam beraktivitas rutin.


STAMiNa untuk menjaga stamina saat puasa adalah:

Sesuaikan waktu tidur saat puasa

Tidur lelap (pexels.com)
Tidur lelap (pexels.com)

Puasa kali ini pengalaman pertama puasa? Atau pengalaman puasa untuk kesekian kalinya? Jika puasa kali ini adalah puasa yang kesekian kalinya, tentu tahu dong bahwa jadwal tidur akan berubah saat berpuasa.


Bagaimana tidak, karena ada kebutuhan bangun guna menunaikan santap sahur. Jangan sampai saat nanti beraktivitas malah ngantuk, yang ada selalu menguap saat beraktivitas.


Jika jadwal tidur di hari-hari biasa pukul 9 malam. Tidur lebih awal saat bulan ramadan lebih baik, guna mencapai waktu istirahat cukup. Yang biasa begadang, sebaiknya kurangi begadang. Seperti kata Rhoma Irama: "begadang boleh saja, jika ada artinya".


Tunaikan sahur dengan makan menu makanan gizi seimbang

Menu sahur (hellosehat)
Menu sahur (hellosehat)

Banyak yang salah kaprah saat menyiapkan menu sahur. Alih-alih agar cepat, fast food menjadi andalan. Baik itu masak sendiri atau pesan lewat aplikasi online.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Ramadan Bareng Pakar +Selengkapnya

Krisna Mustikarani
Krisna Mustikarani Profil

Dok, apakah tidur setelah makan sahur dapat berakibat buruk bagi tubuh? apakah alasannya? Kalau iya, berapa jeda yang diperlukan dari makan sahur untuk tidur kembali?

Daftarkan email Anda untuk mendapatkan cerita dan opini pilihan dari Kompasiana
icon

Bercerita +SELENGKAPNYA

Ketemu di Ramadan

LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun