Enny Ratnawati A.
Enny Ratnawati A. Lainnya

Enny Ratnawati A. -- Suka menulis --- Tulisan lain juga ada di https://www.ennyratnawati.com/ --- Contact me : ennyra23@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

RAMADAN Pilihan

Ragam Outfit Tarawih, Pilih yang Sederhana dan Nyaman Saja

11 April 2023   07:35 Diperbarui: 11 April 2023   14:31 847
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ragam Outfit Tarawih, Pilih yang Sederhana dan Nyaman Saja
Ilustrasi outfit tarawih (foto : paragram.id)

Kalau kita perhatikan, outfit tarawih zaman sekarang, tentu lebih beragam dari pada bertahun-tahun lalu. Dahulu, outfitnya hanya mukena putih untuk perempuannya.

Jamaah laki-laki kebanyakan standar saja. Outfitnya ya rata-rata baju koko dan sarung kalau ke masjid. Walau ada juga yang memakai celana dan kemeja atau ada yang pakai gamis juga sih. Kebanyakan ya tetap warna putih. Kalau yang pakai kemeja, mungkin mereka langsung pulang dari kantornya menuju masjid lalu ikutan sholat tarawih, sebelum pulang ke rumahnya.

Tapi kalau perempuan jangan ditanya soal aoutfit. Dalam segala suasana, termasuk ketika tarawih tentu saja banyak persiapannya. Pertama, coba kita perhatikan mukenanya dulu.

Mukena ini kebanyakan memang mereka pakai langsung ketika menuju mesjid.Minimal atasan mukena. terutama buat ibu-ibu dan remaja putri yang rumahnya memang relatif dekat dengan masjidnya. Biasanya ya langsung pakai mukena ke masjid. Kalau yang agak jauh dari masjid,mukena biasa tak langsung dipakai.

Nah, kalau dulu hanya dominan warna putih. Sekarang sudah sangat beragam warna mukena. warna apa saja bisa dibilang bisa kita temukan dalam satu ruangan masjid. Itu hanya soal warna.

Jenis dan model mukena? tentu banyak lagi. Ada yang model atas bawah, ada yang model terusan saja. Ada lagi yang tanpa kepala...apa ya namanya ini. Pokoknya ini dikhususkan buat mereka yang sudah pakai hijab. Jadi tak perlu lepas hijabnya lagi kalau mau sholat. Hijab atau jilbabnya sebagai penutup rambut saat sholat. Bawahnya, dari leher ke bawah barulah mukena.

Model ini tren dalam beberapa tahun terakhir. Banyak digunakan orang kantoran atau yang dalam perjalanan. Karena ya dianggap lebih praktis aja. 

Soal jenis bahan mukena banyak ragam lagi. Ada yang disebut bahan katun, rayon, parasut, silk/finest silk, mukena bali dan banyak lagi. Buat yang sering lihat-lihat mukena di market places online tentu sering membaca nama bahan-bahan mukena ini.  Harga mukena tentu saja salah satunya tergantung  dari bahan mukena ini. 

Misal harga mukena kain silk atau jenis finest silk lebih mahal mahal dari bahan lainnya. katanya karena kualitasnya dari hasil tenunan serat alami kepompong ulat sutra murbei. Sehingga teksturnya memang halus dan lembut. Nah, outfit mukena jenis ini saat ini bisa dibilang juga tren bila kita perhatikan para jamaah tarawih.

**

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Ramadan Bareng Pakar +Selengkapnya

Krisna Mustikarani
Krisna Mustikarani Profil

Dok, apakah tidur setelah makan sahur dapat berakibat buruk bagi tubuh? apakah alasannya? Kalau iya, berapa jeda yang diperlukan dari makan sahur untuk tidur kembali?

Daftarkan email Anda untuk mendapatkan cerita dan opini pilihan dari Kompasiana
icon

Bercerita +SELENGKAPNYA

Ketemu di Ramadan

LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun