Kompasianer Jerman || Best in Citizen Journalism Kompasiana Awards 2023
Roti Jala Khas Melayu, Penyemarak Sajian Lebaran
Resep roti jala
Ini pengalaman pertama saya membuat roti jala. Seperti sering terjadi, hasil pertama terlihat seadanya dan tidak sebaik yang saya harapkan. Alasan lainnya, saya membuat roti jala tanpa cetakan. Meskipun kurang sempurna bentuknya, rasa roti jala ini tetap enak dan keluarga saya suka.
Mudah-mudahan untuk pembuatan roti jalan lain waktu akan lebih baik. Saya sudah memesan cetakan roti jala pada salah seorang adik di tanah air. Semoga rencana kami tahun depan untuk kumpul tujuh bersaudara di Jerman akan lancar.
Baiklah, saya bagikan resep yang baru saya praktikkan. Silakan dicoba bagi yang ingin mencoba kuliner Melayu ini.
Bahan:
- 150 g tepung terigu
- 1 butir telur ukuran besar
- 180 ml air (kalau suka bisa diganti dengan santan)
- 1 sdt minyak goreng atau butter yang telah dilelehkan
- Gram secukupnya
- Sedikit butter atau minyak goreng untuk olesan penggorengan
Cara membuat:
- Kocok lepas telur.
- Masukkan terigu, air, lelehan butter, dan garam.
- Aduk hingga tercampur rata dan tidak ada tepung yang menggumpal.
- Panaskan penggorengan (gunakan penggorengan anti lengket).
- Oleskan butter atau minyak goreng.
- Tuangkan adonan ke atas penggorengan. Lakukan hati-hati, jangan terlalu tebal hingga adonan berbentuk seperti jaring.
- Angkat setelah matang.
- Gulung atau lipat adonan. Sisihkan.
- Sajikan dengan kari daging, ayam, atau kari sayuran sesuai yang disukai.
Catatan;
Roti jala sering dibuat berwarna kuning. Jika suka, tambahkan sedikit bubuk kunyit untuk menghasilkan warna kuning. Namun, belakangan ini ada juga yang membuat dengan warna lain, seperti warna hijau. Daun pandan atau daun suji bisa digunakan sebagai pewarna alami.
Selamat Hari Raya Idulfitri untuk semua yang merayakan!
Hennie Triana Oberst - DE, 30.04.2022