Imran Alwi
Imran Alwi Jurnalis

Menulis dan Menyunting Berita

Selanjutnya

Tutup

RAMADAN

Berkah Ramadhan, Kodim 1803/Fakfak Bagikan 200 Paket Takjil Pada Pengguna Jalan

5 April 2023   03:16 Diperbarui: 5 April 2023   03:28 432
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Berkah Ramadhan, Kodim 1803/Fakfak Bagikan 200 Paket Takjil Pada Pengguna Jalan
Dandim 1803/Fakfak Letkol Inf. Tri Handoko Wicaksono saat memberikan takjil kepada tukang ojek. (Foto: Istimewa/Kodim Fakfak)

FAKFAK - Komandan Kodim (Dandim) 1803/Fakfak Letkol Inf Tri Handoko Wicaksono di dampingi Ketua Persit KCK Cab XIV Ny Rani Tri Handoko Wicaksono beserta Anggota membagikan 200 Paket takjil kepada Warga Masyarakat, Bertempat di depan Kesatria Makodim 1803/Fakfak, Kabupaten Fakfak, Papua Barat, Selasa (04/04/2023).

Turut hadir Dandim 1803/Fakfak Letkol Inf Tri Handoko Wicaksono,Ketua Persit KCK Cabang XIV Kodim 1803/Fakfak Ny Tri Handoko Wicaksono, para perwira Staf Kodim 1803/Fakfak beserta seluruh Anggota Kodim dan Anggota Persit KCK Cabang XIV kodim 1803/Fakfak .

Di sampaikan oleh Dandim 1803/Fakfak Letkol Inf Tri Handoko Wicaksono bahwa Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kepada warga masyarakat yang menjalankan ibadah puasa di Bulan Suci Ramadhan 1444 H ini.

"Kegiatan yang hari ini kami laksanakan semata mata bertujuan untuk berbagi dengan masyarakat di bulan yang penuh berkah ini, Walaupun tidak seberapa takjil yang kami berikan, kami berharap dapat sedikit membantu masyarakat dan semoga membawa berkah bagi mereka yang membutuhkan untuk berbuka puasa," Ucap Dandim.

"Mudah-mudahan, dengan adanya kegiatan ini dapat meringankan beban warga dan dapat meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, serta dapat menginspirasi dan meningkatkan semangat saling berbagi antar sesama." tutupnya. (Alwi/Red)

Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Ramadan Bareng Pakar +Selengkapnya

Krisna Mustikarani
Krisna Mustikarani Profil

Dok, apakah tidur setelah makan sahur dapat berakibat buruk bagi tubuh? apakah alasannya? Kalau iya, berapa jeda yang diperlukan dari makan sahur untuk tidur kembali?

Daftarkan email Anda untuk mendapatkan cerita dan opini pilihan dari Kompasiana
icon

Bercerita +SELENGKAPNYA

Ketemu di Ramadan

LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun