TRADISI

Pakarsa Gandeng Pemdes Karangrejo Meriahkan Halal Bi Halal dan Silaturohiim Akbar 2022

3 Mei 2022   10:45 Diperbarui: 3 Mei 2022   14:42 453
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pakarsa Gandeng Pemdes Karangrejo Meriahkan Halal Bi Halal dan Silaturohiim Akbar 2022
Tradisi. Sumber ilustrasi: UNSPLASH

Karangrejo, Selasa(3/05/22). Untuk kedua kalinya, PAKARSA  (Paguyuban Karangrejo Bersaudara) yang beranggotakan masyarakat perantau dari Karangrejo mengadakan Halal Bi Halal dan Silaturohiim Akbar di Balai Desa Karangrejo. Acara rutin yang sempat vakum selama 2 tahun karena Covid-19 ini kembali digelar dengan tema Sucikan Hati Raih Kemenangan dan Pererat Silaturahmi.

Seperti pada acara sebelumnya, tahun ini PAKARSA menggandeng Pemerintahan Desa Karangrejo.

Turut hadir Kepala Desa Karangrejo serta  jajaran perangkat, Ketua PKK, Ketua BPD, Ketua PAKARSA serta Masyarakat Karangrejo.

Penampilan Hadroh Al Musthofa menyambut kedatangan Masyarakat Karangrejo di tempat acara dilanjutkan kegiatan sambutan - sambutan.

Bapak Samuji, dalam sambutannya berterima kasih pada masyarakat karena telah menyempatkan waktunya untuk datang Halal Bi Halal serta menyampaikan terkait PAKARSA yang menjadi pendonor utama Desa Karangrejo.
 
Ikrar Halal Bi Halal disampaikan oleh Bapak Achmad Yani serta diterima oleh Bapak Patnani selaku Kepala Desa Karangrejo.

Selain menerima ikrar Halal Bi Halal, beliau juga Berterima kasih kepada PAKARSA karena berkenan terlibat dengan kegiatan - kegiatan di Karangrejo serta mengemukakan harapan diterimanya amal ibadah puasa Ramadhan tahun 2022 ini.

Sambutan selanjutnya disampaikan Bapak Karyono, Ketua PAKARSA, menyampaikan terima kasih dan harapan di tahun selanjutnya dapat melakukan kegiatan Halal Bi Halal dengan lebih meriah lagi.

Acara Halal Bi Halal ditutup dengan Tausiyah yang diisi oleh Bapak Rosyid Anwar S,Pd. Kiyai kondang dari Cangkrep sekaligus Guru PAI di SMA N 7 Purworejo.

Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Ramadan Bareng Pakar +Selengkapnya

Krisna Mustikarani
Krisna Mustikarani Profil

Dok, apakah tidur setelah makan sahur dapat berakibat buruk bagi tubuh? apakah alasannya? Kalau iya, berapa jeda yang diperlukan dari makan sahur untuk tidur kembali?

Daftarkan email Anda untuk mendapatkan cerita dan opini pilihan dari Kompasiana
icon

Bercerita +SELENGKAPNYA

Ketemu di Ramadan

LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun