Mbak Avy
Mbak Avy Penulis

Kompasianer Surabaya | Alumni Danone Blogger Academy 3 | Jurnalis hariansurabaya.com

Selanjutnya

Tutup

RAMADAN

Lupa Bawa ATM? Generasi Simpel Tarik Tunai Pakai BCA Mobile di Smartphone Kamu

29 Mei 2019   14:03 Diperbarui: 29 Mei 2019   14:06 59
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Lupa Bawa ATM? Generasi Simpel Tarik Tunai Pakai BCA Mobile di Smartphone Kamu
Tarik tunai lewat smartphone (dok.pri)

Saya ini orangnya suka gonta ganti dompet. Mau ke pasar atau mau ke mall, tasnya udah ganti. Tadi pagi ke pasar bawa tempat uang yang biasa untuk recehan. Lalu ambil atm di dompet, dimasukkan ke tempat uang yang receh itu. Nanti kalau mau pergi ke mall atau ada keperluan keluar, atm diambil lagi lalu pindah tempat.

Sebenarnya hal tersebut sudah sering dan menjadi kegiatan sehari-hari. Jadi kadang masih sempat ingat karena memang atm sudah menjadi barang yang penting. Kalau mau ganti tas, yang paling utama di cek adalah atm dan ktp.

Tapi Namanya juga manusia, kadang ada aja yang bikin lupa. Seperti beberapa waktu yang lalu. Saya ada kegiatan buka bersama. Tidak menyadari kalau dompet saya tidak kebawa. Ketika mau pulang, saya mampir beli kue baru menyadari kalau dompet gak ada. Sempat kelabakan karena sama sekali tidak ada uang cash di tas. Untung saja sekarang jaman digital. Banyak system pembayaran yang menggunakan aplikasi. Jadinya saya membayar pakai Sakuku lewat handphone.

Terus gimana kalau kita benar-benar butuh uang tunai? Ketika kita sudah mudik, tiba-tiba ATM ketinggalan dan tidak mungkin untuk diambil saat itu juga? Tenang. Dunia nggak bakalan kiamat kok hehehehe. Selama ada smartphone, pasti ada solusi. Karena kita kan #generasisimpel.

Tahu kan kalau BCA lagi berinovasi dengan layanan-layanan yang cukup memudahkan dan memanjakan customernya. Setelah kemudahan dalam membuka rekening dimanapun dan kapanpun, bisa transaksi dengan mudah lewat BCA keyboard, sekarang bisa tarik tunai lewat BCA Mobile. Tanpa menggunakan ATM. Tentu saja karena ATM kita kan lagi ketinggalan.

GIMANA CARANYA TARIK TUNAI PAKAI BCA MOBILE?

Foto milik : https://www.bca.co.id/
Foto milik : https://www.bca.co.id/

Cara bertransaksi tarik tunai tanpa kartu atm tapi lewat BCA Mobile, terbilang cukup mudah. Ikuti langkah-langkah berikut ini :

  • Masuk ke BCA Mobile atau m-BCA yang telah terhubung dengan rekening tabungan kamu.
  • Buka akses TARIK TUNAI. Ikuti prosesnya untuk mendapatkan KODE TARIK TUNAI.
  • Selanjutnya kunjungi ATM BCA yang menerima layanan ini yaitu ATM yang menampilkan menu Transaksi Tanpa Kartu.
  • Pilih BCA Mobile. Masukkan no HP BCA Mobile dan Kode Tarik Tunai.
  • Uang Tunai sudah berada di tangan kamu.

Simpel kan? Oh ya, batas untuk prosesnya hanya 2 jam ya gaes. Tapi jangan khawatir. Kalau transaksi tidak berlanjut, uangmu di jamin aman kok.

Dan, untuk bisa menikmati layanan ini. Pastikan kamu sudah melakukan update aplikasi BCA Mobile ke versi yang terbaru di App Store untuk iPhone dan Play Store untuk Android Smartphone.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Ramadan Bareng Pakar +Selengkapnya

Krisna Mustikarani
Krisna Mustikarani Profil

Dok, apakah tidur setelah makan sahur dapat berakibat buruk bagi tubuh? apakah alasannya? Kalau iya, berapa jeda yang diperlukan dari makan sahur untuk tidur kembali?

Daftarkan email Anda untuk mendapatkan cerita dan opini pilihan dari Kompasiana
icon

Bercerita +SELENGKAPNYA

Ketemu di Ramadan

LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun