Meirna Fatkhawati
Meirna Fatkhawati Guru

Menyukai dunia menulis || "sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat untuk manusia lain" || Salam Literasi || silahkan berkunjung www.mirnaaf.com

Selanjutnya

Tutup

RAMADAN Pilihan

Buka Rekening dari Handphone? Berikut 5 Keuntungannya

11 Mei 2019   23:04 Diperbarui: 11 Mei 2019   23:17 132
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Buka Rekening dari Handphone? Berikut 5 Keuntungannya
bca.co.id

Bulan Ramadhan adalah bulan yang istimewa. Terdapat banyak keutamaannya juga tradisi khas di dalamnya. Salah satu tradisi tersebut adalah pembagian THR (Tunjangan Hari Raya). Patutlah bergembira bagi para pegawai yang mendapatkan THR ini. Biasanya THR diberikan saat H-7 sebelum Iedul Fitri tiba.

Nominalnya pun bervariasi tergantung posisi dan di mana karyawan bekerja. Ada yang nominalnya sama seperti gajinya atau separuh gaji atau hanya sebagai hadiah penggembira. Jika Anda menerima THR yang lumayan mendekati gaji, maka tak ada salahnya untuk bersiasat. THR bisa Anda tabung agar tidak lewat begitu saja demi memuaskan nafsu belanja lebaran.

Siasat agar THR Anda dapat terkendali adalah menabungnya di Bank. Sisihkan THR Anda dengan membuka rekening lewat aplikasi BCA Mobile.Kenapa saya menyarankan membuka rekening lewat aplikasi? Berikut alasannya:  

  1. Mudah, tidak ribet. Mudah karena tahapannya jelas, langkahnya mudah,tidak berbelit-belit. Pertama tentu saja Anda harus punya smartphone dengan akses internet dan OS Android atau iOS (iphone) yang memadai. Lalu download aplikasinya. Langkah kedua, pastikan nomor handphone Anda belum terdaftar di BCA Mobile (jika sudah terdaftar caranya berbeda ya). Kemudian pilih jenis tabungan. Langkah ketiga, verifikasi nomor ponsel. Lalu buat kode akses. Jika sudah selesai lengkapi dokumen yang diperlukan yaitu foto e-KTP, foto diri (close up), tanda tangan, NPWP (jika ada).  Selanjutnya lengkapi informasi pribadi diantaranya tujuan membuka rekening, profil pribadi, dan profil pekerjaan. Langkah keempat, pilih jenis kartu yang diinginkan. Selanjutnya pilih cabang rekening terdaftar. Selesai. Jangan lupa untuk lihat kembali dokumen dan data pribadi Anda. Langkah kelima, lakukan video call untuk verifikasi data. Dan buat PIN untuk aktivasi mobile dan internet banking. Selamat rekening Anda telah aktif. Lalu Anda bisa melakukan setoran awal.  Jika masih bingung juga bisa cek video di bawah ini.  
  2. Tidak perlu mengantri. Keuntungan yang kedua adalah Anda tidak perlu mengantri ataupun menunggu. Anda bisa duduk manis di rumah. Layanan ini dengan mudah bisa Anda akses sendiri.
  3. Bisa diakses dari mana saja. Keuntungan yang ketiga adalah bisa diakses dari mana saja. Tentu saja dengan koneksi internet. Anda bisa leluasa membuka rekening di kantor, atau di tempat makan, di rumah mertua atau rumah mantan ataupun rumah gebetan. *ups
  4. Hemat waktu. Keuntungan keempat adalah Anda dapat menghemat waktu. Karena tidak perlu keluar rumah, dan mengantri. Buka rekening itu nggak ribet kan?
  5. Dapat Fasilitas Mobile & Internet Banking. Keuntungan kelima adalah Anda dapat fasilitas mobile dan internet banking. Seperti jika Anda buka rekening langsung di Bank.

Teknologi yang semakin canggih, menjadikan hidup semakin mudah. Salah satunya pelayanan yang diberikan BCA adalah buka rekening lewat smartphone via aplikasi. Mudah kan nggak ribet? Yuk jadi generasi simple.


Link facebook :

https://www.facebook.com/meirna.fatkhawati

User name : Meirna Fatkhawati

Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Ramadan Bareng Pakar +Selengkapnya

Krisna Mustikarani
Krisna Mustikarani Profil

Dok, apakah tidur setelah makan sahur dapat berakibat buruk bagi tubuh? apakah alasannya? Kalau iya, berapa jeda yang diperlukan dari makan sahur untuk tidur kembali?

Daftarkan email Anda untuk mendapatkan cerita dan opini pilihan dari Kompasiana
icon

Bercerita +SELENGKAPNYA

Ketemu di Ramadan

LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun