Dr. Nugroho SBM  MSi
Dr. Nugroho SBM MSi Dosen

Saya Pengajar di Fakultas Ekonomika dan Bisnis Undip Semarang

Selanjutnya

Tutup

RAMADAN Pilihan

Inilah Makanan dan Minuman yang Harus Dihindari Saat Berbuka Puasa

3 April 2022   22:32 Diperbarui: 3 April 2022   22:41 511
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Inilah Makanan dan Minuman yang Harus Dihindari Saat Berbuka Puasa
sumber gambar: bobo.grid.id

Ada beberapa makanan dan minuman yang harus dihindari saat berbuka puasa.

Pertama, minuman olahan yang berkarbonasi. Minuman olahan dan yang berkarbonasi biasanya sangat tinggi kadar gulanya sehingga akan menyebabkan kelebihan berat badan. Dampak negatif lain jika meminum minuman ini saat berbuka puasa adalah menyebabkan kembung karena menghasilkan gas di usus yang berlebihan sehingga akan menyebabkan gangguan pencernaan. Sebagai gantinya untuk minman lebih baik mnum air putih hangat atau air kelapa muda yang alami

Kedua, makanan-makanan yang digoreng. Makanan yang digroreng akan menghasilkan lemak yang berlebih dalam tubuh. Lemak yang berlebih akan menyebabkan obesitas. Di samping itu makanan yang digoreng jika terlalu banyak dikonsumsi juga akan menyebabkan gangguan pencernaan. Lebih sehat makanan yang direbus atau dikukus.

Ketiga, makanan-makanan dengan kadar gula yang tinggi seperti  permen dan cokelat. Makanan dengan kadar gula tinggi akan berkontribusi pada kenaikan berat badan dan akan menyebabkan gangguan kesehatan jika dikonsumsi setiap hari selama puasa untk menu berbuka puasa. Lebih baik diganti dengan buah-buahan atau sayuran tinggi serat.

Keempat, makanan-makanan yang mengandung kadar garam tinggi seperti: mie instan, bakso, dan sup yang asin. Mengkonsumsi secara berlebih makanan yang berkadar garam tinggi mempunyai resiko tinggi terjangkit beberapa jenis penyakit. Beberapa penyakit akibat mengkonsumsi makanan kerkadar garam tinggi antara lain: tekanan darah tinggi yang bisa menyebabkan stroke, dimensia (penurunan fungsi otak atau ingatan), menipisnya massa tulang, terganggunya fungsi ginjal, dan sakit maag.

Konsumsi garam yang wajar dan sehat untuk sehari per orang adalah 5 gram atau setara dengan satu sendok teh.

Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Ramadan Bareng Pakar +Selengkapnya

Krisna Mustikarani
Krisna Mustikarani Profil

Dok, apakah tidur setelah makan sahur dapat berakibat buruk bagi tubuh? apakah alasannya? Kalau iya, berapa jeda yang diperlukan dari makan sahur untuk tidur kembali?

Daftarkan email Anda untuk mendapatkan cerita dan opini pilihan dari Kompasiana
icon

Bercerita +SELENGKAPNYA

Ketemu di Ramadan

LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun