Penyebab Perut Lapar Berat walaupun Sudah Makan Sahur
Pernahkah ada yang merasa kelaparan berat walaupun sudah makan sahur?.
Jika iya, maka penyebab tersebut bisa jadi karena kurangnya serat yang dimakan pada saat sahur. Nasi sebagai makanan pokok orang Indonesia memang mengandung karbohidrat sebagai sumber energi bagi tubuh. Namun hal tersebut tidaklah cukup.
Pada saat puasa tubuh tidak akan mendapat asupan makanan seperti biasanya. Jika biasanya makan pada saat pagi, dan siang hari. Hal tersebut tidak lagi dilakukan selama bulan Ramadhan.
Memilih makanan yang memiliki karbohidrat kompleks dan tinggi serat adalah cara untuk tubuh tidak lagi kelaparan pada saat berpuasa. Tubuh akan bisa menjalankan aktivitas dengan lebih baik.
Beberapa jenis makanan yang memiliki karbohidrat kompleks dan tinggi serat adalah :
- Ubi
- Singkong
- Nasi merah
- Jagung
- Kacang polong
- Buncis
- Brokoli
- Apel
- Jeruk
- Wortel
- dan Barley
Sekian dan terimakasih.