Ingat Bhinneka Tunggal Ika. Jangan lupa berbuat baik dan selalu berdoa. Semoga kalian semua dpt banyak rezeki dan semoga selalu beruntung. Aamiin
Mari Memperbaiki Diri untuk Menyambut Ramadan
Bulan Ramadan diperkiran akan jatuh pada tanggal 11 Maret 2024. Bulan Ramadan ke-1445 Hijriah ini harus lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya.
Memperbaiki diri sebelum Ramadan merupakan hal yang bagus, selain untuk pemanasan sekaligus untuk menumbuhkan Iman agar tidak mudah goyah menjelang Ramadan.
Meskipun manusia tidak harus memperbaiki diri hanya untuk Ramadan saja. Karena sejatinya manusia harus memperbaiki diri setiap waktu.
Manusia merupakan makhluk yang bisa memiliki dosa, jadi manusia harus selalu memperbaiki dirinya, entah dari luar maupun dalam. Meskipun nanti manusia tetap melakukan sebuah dosa atau keburukan, manusia harus tobat kembali dan memperbaiki diri.
Memperbaiki diri tidaklah mudah, namun akan terasa lebih mudah saat menjelang Ramadan bahkan sampai akhir Ramadan. Itu dikarenakan vibe Ramadan yang mendorong manusia berbuat baik.
Setiap anak Adam (manusia) banyak melakukan kesalahan, dan sebaik-baik orang yang berbuat salah adalah yang (mau) bertobat. -- HR. At-Tirmizi
Memperbaiki dari sebelum Ramadan yang paling wajib adalah, mengganti semua puasa yang pernah dilalaikan atau ditinggalkan pada Ramadan sebelumnya.
Kemudian tentunya memperbaiki sholat wajib. Mengajak seseorang untuk berbuat baik juga merupakan perbuatan yang dianjurkan.
Hal sederhana lainnya adalah seperti bangun lebih pagi, hormat kepada orang yang lebih tua, belajar menahan emosi, berbicara hal yang baik, tidak berbohong, mengerjakan kewajiban yang sedang dikerjakan dan banyak lagi.
Selain itu harus selalu intropeksi diri sendiri, jangan mudah menyalahkan orang lain, belajar minta maaf dan memaafkan juga hal yang penting.