Ridha A Rahmi
Ridha A Rahmi Lainnya

Working on my masterpiece https://linktr.ee/bibisi

Selanjutnya

Tutup

RAMADAN

Bergerak dengan Cara Baru

10 Mei 2020   18:57 Diperbarui: 10 Mei 2020   18:55 122
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bergerak dengan Cara Baru
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: PEXELS

Tenaga yang dimiliki oleh seseorang saat berpuasa memang tidak sebesar biasanya. Namun ini bukan alasan untuk bermalas-malasan dan tidak menggerakkan badan. Olahraga ringan tetap perlu dilakukan untuk menjaga kebugaran saat berpuasa. Dengan adanya teknologi seperti Instagram live, video Youtube dan kelas online selama himbauan di rumah saja menciptakan banyak pilihan sumber olahraga yang dapat digunakan. Berbagai alternatif jenis olahraga dan gerakan dapat dilakukan dengan intensitas disesuaikan dengan kondisi tubuh saat berpuasa.

Untuk kalian yang ingin mengencangkan bagian perut, inilah saatnya selain menjaga kebugaran, konon melatih otot perut lebih baik saat dalam kondisi kosong. Dari hasil pengamatan Saya selama bulan ramadhan ini kelas olahraga yang ditawarkan melalui live streaming lebih sering diadakan saat menjelang berbuka puasa. 

Waktu tersebut memang sangat tepat, dimana masih bisa melaksanakan solat ashar terlebih dahulu kemudian berolahraga dan masih memiliki sisa waktu untuk bersih-bersih dan menyiapkan bukaan. Tetapi bukan mudah untuk tetap rutin secara aktif setiap harinya berolahraga, apalagi dengan kondisi sudah hampir dua bulan di rumah. Variasikan olahraga yang dipilih dan bergeraklah sesuai dengan kemampuan tubuh. Kebanyakan mereka yang rutin berolahraga di saat berpuasa merasa lebih bersemangat dan jarang merasa lemah dan lesu.

Studio olahraga ternama juga tidak kehabisan akal dengan memberikan penawaran serta kelas menarik, jadi selain berolahraga untuk diri sendiri kita juga turut serta untuk membantu mereka para pengusaha dibidang kesehatan dan kebugaran. Untuk kalian yang membutuhkan alat bantu olahraga bisa langsung meluncur ke e-commerce kesayangan Anda untuk mendapatkan barang agar sampai di depan pintu rumah. 

Tidak hanya itu, untuk yang mudah bosan berolahraga sendiri bisa menjadikan game sebagai cara untuk berkeringat. Teman-teman pengguna TikTok menyatakan bahwa bergerak menghafalkan gerakan untuk membuat video menjadi salah satu cara termudah untuk menghasilkan keringat sambil mengasah ingatan menghafal gerakan. 

Selain itu ada juga opsi permainan Just Dance yang merupakan seri permainan ritme yang memaksa pemainnya untuk bergerak untuk mendapatkan nilai terbaik. Video game juga menawarkan permainan kebugaran seperti tinju, senam ritmik dan juga yoga. Jadi, apa alasan kalian untuk tidak aktif berolahraga selama bulan puasa ini? 

Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Ramadan Bareng Pakar +Selengkapnya

Krisna Mustikarani
Krisna Mustikarani Profil

Dok, apakah tidur setelah makan sahur dapat berakibat buruk bagi tubuh? apakah alasannya? Kalau iya, berapa jeda yang diperlukan dari makan sahur untuk tidur kembali?

Daftarkan email Anda untuk mendapatkan cerita dan opini pilihan dari Kompasiana
icon

Bercerita +SELENGKAPNYA

Ketemu di Ramadan

LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun