Ngabuburit dan Buka Puasa Bersama Adik-Adik Panti Asuhan Masyithoh - Porong
Sejak tahun 2023 kemarin kami mengadakan acara tahunan setiap bulan Ramadhan, yaitu berbuka puasa bersama. Alhamdulillah pada tahun ini kami dapat menebar kebaikan kembali dengan melaksanakan ngabuburit dan buka puasa bersama dengan 39 anak panti asuhan yang dilaksanakan di Panti Asuhan Masyithoh yang berlokasi di Dusun Kesambi, Kecamatan Porong, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.
Acara ini dilaksanakan pada hari Minggu, 30 Maret 2024 kemarin di Panti Asuhan Masyithoh - Kesambi Porong. Acara buka bersama ini diikuti oleh puluhan adik-adik panti dan beberapa dari pengurus panti. Acara ini diisi dengan berbagai kegiatan, dimulai dari sambutan dari ketua pelaksana, sambutan dari ketua yayasan panti, perkenalan anggota volunteer lalu dilanjut dengan games seru, istighosah dan tahlil bersama, buka puasa bersama, sholat maghrib berjamaah serta pembagian snack dan santunan kepada anak-anak panti asuhan. Selain itu, terdapat pula sesi foto bersama yang diikuti oleh seluruh peserta acara sebagai kenang-kenangan.
Ngabuburit dan buka puasa bersama adik-adik panti asuhan bukan hanya tentang berbagi makanan, tetapi juga tentang berbagi kebahagiaan, kepedulian, dan kasih sayang. Melalui momen ini, kita bisa membangun kebersamaan, menyebarkan kebahagiaan, mengajarkan nilai-nilai berbagi, dan memberikan dukungan emosional kepada mereka yang membutuhkan. Semoga setiap langkah kebaikan yang kita lakukan membawa berkah dan kebahagiaan bagi kita semua.
Terima kasih untuk teman-teman volunteer yang turut membantu; Kak Hazel, Kak Ifa, Kak Insyah, Kak Fara, Kak Sifa, Kak Salsa, Kak Jessica, Kak Zetya, dan Kak Rilo.