Masih Bisa Makan Sahur Juga Alhamdulillah
Idealnya setiap hari harus memperhatikan asupan serat bagi tubuh, kebutuhan serat bagi pria dewasa diperlukan 34 gram, sedangkan untuk perempuan adalah 28 gram. Hei hei apa kabar kompasianer, bagaimana kabarnya menjelang sepekan bulan Ramadan berjalan?
Semoga tetap sehat dan tak mendapatkan kendala ketika beribadah puasa tahun ini. Yup menyoal kegiatan berpuasa, tak bisa terlepas dengan namanya sahur, pernah mengalami telat sahur atau malah tidak sahur sama sekali di Ramadan kali ini.
Meski pelaksanaan sahur tidak seantusias berbuka puasa, apalagi harus makan ketika di jam tidur, rada rada berat memang, namun yakinlah bahwa keberkahan di waktu sahur merupakan keniscayaan. Memilah dan memilih menu sahur secara tepat, sehingga puasa pun tetap fokus.
Jangan remehkan juga pangan lokal seperti kentang, jagung, brokoli, pisang, kacang merah, nasi merah,sayuran berdaun hijau atau juga buncis yang merupakan sumber pangan dengan kandungan karbohidrat kompleks.
Lagi pula sumber makanan berbasis pangan lokal, dapat kita temui dengan mudah, melalui mbok mbok tukang sayur, Abang abang gerobak penjaja keliling sayur, hingga di pasar pasar.Semoga saja ketika memasuki bulan Ramadan, harga harga tak merangkak naik, sehingga dapat menikmati makanan berserat.
Dalam web yankes.kemkes.go.id, makanan dengan karbohidrat kompleks lebih baik dibanding dengan karbohidrat sederhana, sebab karbohidrat komplek itu mempunyai rantai gula lebih panjang dan di cerna dalam tubuh lebih lama. Itulah mengapa jika kita mengkonsumsi karbohidrat kompleks, rasa laparnya tidak terlalu cepat terasa.
Bagi orang yang sedang berpuasa, dengan ritme makan yang berbeda dibanding hari hari biasa, pilihan asupan serat tinggi memberi dampak positif bagi tubuh untuk tetap bugar saat beraktivitas di siang hari. Merasa lemas hal yang lumrah ketika berpuasa.
Ada trik yang mungkin bisa dilakukan agar seharian berpuasa namun stabil saat berkegiatan sehari hari, dengan bersahur yang menunya berserat tinggi, cukup asupan kebutuhan cairan tubuh ketika sahur,sera tidak jor joran mengkonsumsi makanan manis. Puasa pun lancar dan menyenangkan.
Alhamdulillah hingga saat ini, waktu bersantap sahur selalu bisa dilakukan bersama keluarga, beberapa menu sahur dengan bahan bahan yang mudah dan juga harga terjangkau, variasi menu lebih ke sayuran yang tak bersantan