Dosen UM Bandung Paparkan Hakikat Islam Sebagai Rahmatan Lil Alamin
Bandung - Kehadiran Islam ke dunia itu sebagai apa dan apa saja misinya? Apakah hanya mengajarkan ritual ibadah mahdah dan gair mahdah?
Untuk menjawab hal tersebut, dosen UM Bandung Ahmad Rifai pun memberikan pandangannya.
Menurutnya, secara teologi, kehadiran Islam sebagai rahmatan lil alamin memiliki misi untuk menyelamatkan umat manusia.
Kata Rifai, sejatinya Islam memiliki fungsi sebagai agama yang mempererat hubungan manusia satu sama lain.
"Islam mengajarkan kepada kita untuk membuat ikatan kekeluargaan ataupun persaudaraan yang intinya itu saling menyayangi satu sama lain," ucap Rifai dalam Youtube UM Bandung pada Sabtu (30/03/2024).
Kehadiran Islam di dunia sebagai rahmatan lil alamin, ucap Rifai, akan mampu memberikan keselamatan bagi manusia.
Implementasi keimanan umat muslim yang diwujudkan dalam bentuk amal saleh ataupun kasih sayang, kata Rifai, menjadi contoh Islam sebagai agama rahmatan lil alamin.
Selain itu, Islam juga banyak sekali memberikan bukti konkret dalam menjalankan misinya sebagai agama rahmatan lil alamin.
Rasulullah Muhammad SAW ketika diutus menjadi rasul dan nabi ke dunia oleh Allah SWT, kata Rifai, memberikan keselamatan bagi umat manusia, mulai dari menghapus perbudakan hingga melarang perzinaan.
Menurut Rifai, hakikatnya Islam mengajarkan kepada pemeluknya agar senantiasa melaksanakan berbagai amal kebaikan, khususnya lagi pada bulan Ramadan, karena pahalanya dilipatgandakan.