Wiwin Zein
Wiwin Zein Freelancer

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

RAMADAN Pilihan

Keutamaan Puasa 6 Hari di Bulan Syawal Setara dengan Puasa Satu Tahun?

14 April 2024   21:14 Diperbarui: 14 April 2024   21:17 760
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Keutamaan Puasa 6 Hari di Bulan Syawal Setara dengan Puasa Satu Tahun?
Sumber: kompas.com

Setelah melaksanakan ibadah puasa wajib di bulan Ramadan, umat Islam dianjurkan untuk berpuasa selama enam hari di bulan Syawal. Dalam banyak hadits Nabi Muhammad SAW, antara lain dalam hadits yang diriwayatkan oleh Abu Daud, Ibnu Majah, Muslim, dan Tirmidzi disebutkan tentang keutamaan berpuasa selama enam hari di bulan Syawal.

Misalnya dalam hadits yang diriwayatkan oleh Ibnu Majah, Rasulullah SAW bersabda:"Barangsiapa berpuasa ramadan kemudian mengikutinya dengan berpuasa enam hari di bulan Syawal, maka itu senilai dengan puasa satu tahun."

Dengan redaksi yang sedikit berbeda, dalam hadits yang diriwayatkan oleh Abu Daud juga dikatakan seperti itu. Bedanya di ujung hadits tidak disebutkan dengan kesimpulan "senilai dengan puasa satu tahun" tapi dengan kesimpulan "seolah-olah ia berpuasa satu tahun."

Dalam hadits yang diriwayatkan oleh Tirmidzi pun demikian. Redaksi kesimpulannya yang sedikit berbeda. Dalam hadits yang diriwayatkan oleh Tirmidzi disebutkan dengan kesimpulan "sama dengan puasa setahun penuh."

Kendati redaksinya sedikit berbeda tapi intinya sama, yakni untuk mendapatkan keutamaan puasa yang "senilai dengan puasa satu tahun" atau "seolah-olah berpuasa satu tahun" atau "sama dengan puasa setahun penuh", maka puasa enam hari di bulan Syawal harus dimulai dengan puasa di bulan Ramadan terlebih dahulu.

Jadi puasa enam hari di bulan Syawal tidak berdiri sendiri. Puasa enam hari di bulan Syawal merupakan kelanjutan dan tambahan dari ibadah puasa di bulan Ramadan.

Artinya orang tidak bisa serta merta sekonyong-konyong berharap untuk mendapatkan keutamaan pahala  berpuasa yang senilai atau sama dengan berpuasa selama satu tahun tanpa berpuasa di bulan Ramadan terlebih dahulu.

Puasa enam hari di bulan Syawal merupakan pelengkap atau penyempurna dari ibadah puasa di bulan Ramadan itu sendiri. Lebih dari itu puasa enam hari di bulan Syawal merupakan bentuk ketaatan dan kesyukuran seorang hamba kepada Tuhannya.

Akan tetapi, walau pun dianggap sebagai kelanjutan dan tambahan dari ibadah puasa di bulan Ramadan, puasa enam hari di bulan Syawal hukumnya berbeda dengan ibadah puasa di bulan Ramadan.

Hukum ibadah puasa di bulan Ramadan adalah wajib. Namanya juga wajib, ibadah puasa di bulan Ramadan tidak bisa tidak harus dijalankan oleh umat Islam yang sudah memenuhi syarat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Ramadan Bareng Pakar +Selengkapnya

Krisna Mustikarani
Krisna Mustikarani Profil

Dok, apakah tidur setelah makan sahur dapat berakibat buruk bagi tubuh? apakah alasannya? Kalau iya, berapa jeda yang diperlukan dari makan sahur untuk tidur kembali?

Daftarkan email Anda untuk mendapatkan cerita dan opini pilihan dari Kompasiana
icon

Bercerita +SELENGKAPNYA

Ketemu di Ramadan

LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun