Tetralogi Muhammad, Belajar Sejarah Islam dengan Nuansa yang Berbeda
Novel kedua berjudul Para Pengeja Hujan banyak bercerita tentang kehancuran Persia. Ya, negeri yang tercabik-cabik karena perang saudara dan keserakahan atas kekuasaan.
Novel kedua juga menceritakan wafatnya Nabi Muhammad hingga naiknya Abu Bakar menjadi Khalifah yang lalu digantikan oleh Umar.
Novel ketiga yang berjudul Sang Pewaris Hujan banyak bercerita tentang penaklukan Mesir dan Bagaimana pasukan Islam mengalahkan Bizantium.
Dalam novel ini di ceritakan bagaimana kepiawaian Amr bin Ash dalam menjalin hubungan dengan Koptik untuk mengalahkan Bizantium.
Di novel ketiga ini juga diceritakan tentang wafatnya Umar bin Khatab.
Novel ke empat yang berjudul Generasi Penggema Hujan banyak bercerita tentang sengketa dan perpecahan dalam tubuh pasukan Islam sendiri. Dalam buku ke empat ini juga diceritakan tentang wafatnya Ustman bin Affan dan Ali bin Abi Thalib.
Kashva dan Astu yang terpisah karena peperangan di Persia akhirnya melakukan perjalanan sesuai takdir masing masing.
Kashva akhirnya tergabung dengan tentara Amr bin Ash dalam penaklukan Mesir. Sementara Astu mendirikan semacam ekspedisi pengantaran surat, yang hal tersebut membawanya bertemu kembali dengan Kashva.
Seiring perjalanan waktu, keduanya akhirnya tergabung dalam pasukan Aisyah ra dalam perang jamal.
Ada banyak pelajaran yang bisa diambil dari buku ini. Selain betapa panjang perjuangan dari lahirnya Islam hingga perkembangannya terdapat juga pelajaran tentang menghargai sesama agama.