Berbuka dengan yang Manis, Karena Puasa Ramadan Berbuah Pahala yang Manis
5. Bila pisang dan ketela sudah empuk dan kuahnya mulai mengental, Matikan kompor, dan kolak siap disajikan untuk berbuka puasa.
2. Alpukat Kocok Toping Coklat
Bahan-bahan yang dibutuhkan
- 1 buah alpukat
- 4 sdm susu kental manis (boleh lebih)
- 1 sdt selasih
- 250 ml susu full cream
- Secukupnya es batu
- Santan instan (opsional)
- Topping sesuai selera: bisa memakai mangga potong, nata de coco, irisan cokelat, dan sebagainya
Cara Membuat Alpukat Kocok
1. Mari kita mulai dengan membelah buah alpokat menjadi dua , buang bijinya dan sendok daging alpokay dengan menggunakan sendok makan.
2. Ini sesuai selera, hasil kerokan al[pokat masukkan ke dalam wadah dan dilumatkan secara kasar, jika suka yang lembut bisa diblender, jadi tergantung selera dan keinginan.
3. Kemudian, seduh selasih dengan air panas secukupnya dan tunggu hingga mengembang.
4. Yang bisa kita lakukan sambil menunggu selasih mengembang, kita campurkan susu kental manis dengan alpukat di dalam wadah tersebut sampai merata.
5. Lalu, saring selasih yang sudah mengembang dan masukkan ke dalam campuran alpukat.
6. Setelah selesai tambahkan susu full cream dan es batu sesuai dengan keinginan atau kebiasaan yang akan mengonsumsi, bila ingin rasa yang lebih creamy dan gurih, bisa ditambahkan sedikit santan instan.