Penulis buku Wartawan Bangkotan (YPTD), Lika-Liku Kisah Wartawan (PWI Pusat), Mati Ketawa Ala Netizen (YPTD), Editor Harian Terbit (1984-2014), Owner www.nurterbit.com, Twitter @Nurterbit, @IniWisataKulin1, FB - IG : @Nur Terbit, @Wartawan Bangkotan, @IniWisataKuliner Email: nurdaeng@gmail.com
Jawaban Lucu Saat Lebaran, Nikah Kami Ala Sitti Nurbaya
Demi orang-orang yang dicintainya seorang wanita bersedia mengorbankan apa saja meskipun ia tahu pengorbanannya dapat merugikan dirinya sendiri lebih-lebih pengorbanan tersebut demi orang tuanya (istri Bang Nur pasti bangga nih jika sempat membaca tulisan ini hehe..).
*****
Ini Reportase video Youtube yang lain di Channel Nur Terbit
Nah, ulasan di atas adalah pertanyaan keluarga di kampung jika para jomblo mudi lebaran. Lao lagi pertanyaannya kalau seperi Bang Nur yang sudah berkeluarga seperti sekarang ini.
"Kapan mudik? Jangan lupa bawa anak, istri, mantu dan cucu ya? ". Setelah waktu libur lebaran berakhir, akan menyusul pertanyaan lagi. "Kapan balik ke rantau? Apa belum terpikir pulang kampung dan menetap selamanya di tanah kelahiran?".
Serentetan pertanyaan di atas, tentu akan berat jawabannya dan pasti tidak bakal keluar jawaban lucu. Itu sebabnya selama sudah puluhan tahun di rantau, jarang mudik setiap lebaran karena pertimbangan cuti kerja, sekolah cucu, dan sudah pasti beratnya ongkos mudik.
Mudik lebaran tahun 2023 lalu, Bang Nur hanya bisa mudik bertiga dengan putri bungsu dan istri, minus anak lelaki, mantu dan cucu. Berhubung karena masa libur panjang dan Bang Nur sudah pensiun sebagai wartawan koran cetak, mudiknya dipuas-puasin.
Tidak tanggung-tanggung, empat bulan di kampung. Dua bulan sebelum puasa dan dua bulan setelah lebaran, baru deh balik lagi ke Jakarta.
Nah demikianlah MYSTERY TOPIC 4 dengan topik "Jawaban Lucu Pertanyaan Lebaran" dari Bang Nur, memenuhi tantangan Kompasiana menulis maraton untuk program Ramadan Bercerita 2024 hari ke-26. Semoga bermanfaat.
Salam : Nur Terbit