Home Educator Omah Rame, Pengajar di BKB Nurul Fikri, Konselor Laktasi, Content Creator
Selain Parsel Makanan, 7 Barang Ini Juga Cocok untuk Bingkisan Lebaran
Mendekati hari-hari akhir Ramadan, kesibukan menyiapkan bingkisan lebaran semakin terlihat. Pedagang parsel semakin menjamur. Tak hanya di berbagai retail, tetapi juga di pinggir jalan. Belum lagi yang melakukan promosi secara daring.
Memberikan bingkisan lebaran menjadi salah satu tradisi turun temurun. Mendekati lebaran banyak orang mengirim bingkisan kepada keluarga, teman, hingga kolega. Biasanya, parsel yang ditawarkan berisi makanan dan minuman ringan. Namun, jika ingin tak biasa ada beberapa barang lain yang juga cocok untuk bingkisan lebaran, seperti 7 barang di bawah ini.
Jilbab Exclusive
Memberikan bingkisan lebaran berupa jilbab exclusive bisa menjadi pilihan. Biasanya bingkisan ini diberikan kepada teman dekat. Banyak sekali jilbab exclusive yang beredar di pasaran.
Selain terbuat dari bahan yang premium, desainnya juga sangat elegan. Pasti akan cocok digunakan saat hari lebaran.
Bersilaturahmi semakin percaya diri. Sebab penampilan menjadi lebih cantik dengan jilbab exclusive.
Cake Lebaran
Biasanya hidangan lebaran cenderung bersantan dan merupakan makanan utama. Mengirimkan cake lebaran tentu akan membuat penerima menjadi senang.
Apalagi, jika cake lebarannya di desain sesuai dengan penerima, seperti klub sepak bola favoritnya. Tentu bingkisan lebaran tersebut lebih terkesan sangat personal.
Cake lebarannya bisa dinikmati sebagai makanan pencuci mulut. Menetralkan rasa bersantan dari semua hidangan lebaran yang ada.
Kopi
Bagi pecinta kopi, pasti akan senang jika mendapatkan bingkisan lebaran berupa kopi. Baik kopi dalam bentuk biji ataupun yang sudah siap minum.
Tiada yang lebih membahagiakan hati, selain menyesap kelezatan kopi. Kalau punya teman atau kerabat yang suka kopi, jangan ragu untuk memberikan bingkisan lebaran berupa kopi.
Skincare
Duh, siapa yang nggak akan senang jika diberi bingkisan lebaran berupa skincare. Bagi setiap perempuan, skincare adalah kebutuhan utama.
Pasti senang sekali jika mendapat hadiah seperangkat skincare yang sesuai dengan kebutuhan kulit masing-masing.
Bingkisan lebaran berupa skincare bisa membantu tampil lebih glowing di hari yang fitri nanti.
Bodycare
Nggak hanya skincare, sih. Perempuan juga pasti suka banget kalau dikasih bingkisan lebaran berupa seperangkat bodycare. Apalagi kalau produk perawatan badan dari merk ternama.
Biasanya antar sahabat perempuan saling memberi bingkisan produk perawatan. Sebab, sudah tahu apa yang paling dibutuhkan dan jenis masalah kulit yang akan dikirimi bingkisan.
Parfum
Nah, kalau parfum ini tentu nggak hanya untuk perempuan, ya. Kerabat atau kenalan laki-laki pun akan suka kalau diberi bingkisan lebaran berupa parfum.
Pas banget, kan. Parfumnya nanti bisa dipakai saat acara silaturahmi lebaran. Penampilan di hari yang fitri makin paripurna karena wangi parfum yang elegan.
Stationery
Nah, buat para keponakan yang masih sekolah mendapatkan bingkisan lebaran berupa stationery atau alat-alat tulis pasti bikin happy.
Apalagi kalau bentuk alat-alat tulisnya lucu-lucu. Bergambar karakter favoritnya. Pasti senangnya double.
Sekarang banyak sekali penjual stationery dengan bentuk yang lucu dan unik. Pasti akan berkesan memberi hadiah barang yang bisa berguna untuk menemani aktivitas sehari-hari.
Bingkisan lebaran tak hanya parsel makanan dan minuman yang dijual pada umumnya. Ada banyak barang lain yang bisa kita berikan sebagai bingkisan lebaran.
Bingkisan lebaran pasti akan semakin berkesan jika barang yang diberikan memang sesuai dengan yang menerima. Terlebih jika barang itu tak hanya sebagai hadiah, tapi hal yang fungsional.
Jadi, bagaimana? Apakah Kompasianer semuanya sudah mempersiapkan bingkisan lebaran untuk orang-orang tersayang?
#RamadanBercerita2024
#RamadanBercerita2024Hari22