Dwi Aprilytanti Handayani
Dwi Aprilytanti Handayani Administrasi

Alumni Danone Digital Academy 2021. Ibu rumah tangga anak 2, penulis konten freelance, blogger, merintis usaha kecil-kecilan, hobi menulis dan membaca Bisa dihubungi untuk kerjasama di bidang kepenulisan di dwi.aprily@yahoo.co.id atau dwi.aprily@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

RAMADAN Pilihan

Menu Sahur Sehat Tinggi Serat

17 Maret 2024   08:29 Diperbarui: 17 Maret 2024   08:37 517
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Menu Sahur Sehat Tinggi Serat
Sumber serat, sumber Pixabay (Couleur)

Kacang polong merupakan sumber serat yang mudah ditemukan di pasar tradisional maupun minimarket. Dalam 100 gram kacang polong dapat diperoleh serat sebanyak 5 gram. Selain mengandung serat, kacang polong juga mengandung mineral, protein dan vitamin yang baik bagi kesehatan tubuh.

2. Sayuran hijau

Sawi, bayam, kelor adalah contoh sayuran hijau yang baik bagi kesehatan dan mengandung serat yang cukup tinggi. Selain kaya serat, sayur-sayuran hijau mengandung zat besi dan vitamin yang menunjang sistem kekebalan tubuh.

3. Kurma

Kurma merupakan bahan makanan yang sangat disarankan untuk dikonsumsi baik saat berbuka puasa sebagai takjil maupun saat santap sahur. Dalam 100 gram kurma mengandung 280 kalori, 75 gram karbohidrat, 8 gram serat serta mengandung Kalium, Kalsium, zat besi,  dan berbagai vitamin yaitu vitamin A, vitamin B, vitamin K dan mineral berupa folat, mangan, serta antioksidan seperti lutein dan flavonoid.

4. Alpukat

Siapa yang suka minum jus alpukat? Selamat! Alpukat adalah salah satu jenis buah yang mengandung banyak serat. Dalam 100 gram alpukat atau setara dengan setengah buah alpukat ukuran besar terkandung 6,7 gram serat. Alpukat juga mengandung Sodium, Magnesium, serta Vitamin B, C, dan E yang baik untuk pencernaan.

5. Buah pir

Buah yang renyah dan mengandung banyak air ini juga mengandung serat yang tinggi. Dalam 100 gram buah pir terkandung 5,5 gram serat yang baik bagi kesehatan. Pir juga menadung zat pektin yang membantu mengendalikan kolesterol. 

6. Pisang

Buah yang paling mudah ditemukan dan nyaris ada di setiap musim ini mengandung serat tinggi. Dalan 100 gram pisab terkandung 2,6 gram serat. Pisang juga mengandung Vitamin C, Vitamin B6 dan berbagai mineral yang menunjang metabolisme tubuh.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Ramadan Bareng Pakar +Selengkapnya

Krisna Mustikarani
Krisna Mustikarani Profil

Dok, apakah tidur setelah makan sahur dapat berakibat buruk bagi tubuh? apakah alasannya? Kalau iya, berapa jeda yang diperlukan dari makan sahur untuk tidur kembali?

Daftarkan email Anda untuk mendapatkan cerita dan opini pilihan dari Kompasiana
icon

Bercerita +SELENGKAPNYA

Ketemu di Ramadan

LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun