Kebanyakan Manis Bikin Tampilan Gak Manis
Tapi kan gak boleh juga berlebihan, karena inti puasa itu kan menahan diri. Kok saat buka malah hajar aja yang manis-manis.
Jadi, memang yang paling tepat untuk berbuka adalah dengan kurma. Tetapi kalo gak ada gimana?
Baca juga: Tidak ada Takjil Istimewa di Palembang.
Karena kita tinggal di daerah tropis, paling tepat sebagai pengganti kurma sebenarnya mengkonsumsi buah-buahan segar. Bahkan tidak disarankan untuk dijus jika untuk berbuka selagi perut kosong.
Jauh lebih baik jika buah-buahan yang dinikmati adalah buah potong. Karena enzim pada kelenjar air liur sangat dibutuhkan dalam pencernaan kita, termasuk dalam mengusir bakteri jahat.
Bahkan dengan mengunyah yang baik, air liur juga membantu pembentukan makanan menjadi gula alami, yang jauh lebih baik, bermafaat karena lebih mudah terserap dalam untuk pencernaan dan metabolisme tubuh kita.
Makanan dan minuman manis yang dijual di pasar bedug juga seringkali sangat menggugah selera. Apalagi kalo belanjanya setelah ashar di cuaca yang panas.
Ada banyak berjejeran es buah atau sop buah, yang tentu saja dengan tambahan gula dan juga susu. Atau salad buah yang terlihat begitu menyehatkan, tetapi seringkali yogurtnya sudah sudah ditambahi gula, lalu ditambah keju.
Wah double attack tuh untuk kesehatan kulit. Kok bisa?
Karena produk olahan susu, seperti keju dan es krim itu mengandung asam amino tinggi. Nah si asam amino inilah yang mendorong organ hati memproduksi hormon yang menyerupai insulin. Hormon inilah yang memicu hormon androgen di dalam tubuh menjadi lebih aktif sehingga meningkatkan produksi sebum pada kulit, yang menyebabkan peningkatan kemunculan jerawat.
Nah, kalau mengkonsumsi gula berlebihan efeknya sama saja.