Ibunya Lalaki Langit ,Miyuni Kembang,dan Satria Wicaksana serta Seorang Penulis berdaster
Pengen Rapi-rapi Rumah Jelang Lebaran, Enaknya dari Mana dulu ya Mulainya?
Lebaran identik kembalinya jiwa kita menjadi bersih setelah berpuasa satu bulan lamanya.
Kesan bersih biasanya didukung juga dengan sesuatu yang baru seperti baju. Bukan cuma penampilan diri penampilan rumah juga biasanya dibuat berbeda entah dengan mengganti cat atau sekedar bersih-bersih rumah agar lebih rapi.
Sebenarnya kalau pengen rapi-rapih
rumah, kita harus mulai dari mana sih? Kadang suka bingung ya saking banyaknya area yang ingin dibersihkan.
Bersihkan bagian atas terlebih dahulu sebelum membersihkan bagian bawah.
Agar lebih efektif bersihkan dulu bagian bawah seperti perlengkapan lampu dan bagian atas jendela, juga pintu sebelum membersihkan yang lain cara ini membuat debu yang di atas akan turun ke bawah hingga bisa sekalian dibersihkan.
Bersihkan setiap ruangan yang ada
1. Kamar tidur
Pembersihan ruangan bisa dimulai dengan ruangan kamar tidur yang kita miliki,
Ganti seprai, bantal dan selimutselimut kemudian sapu lantai.
Simpan cucian dan barang yang harus diganti di depan kamar.
Jika ada barang yang belum sempat dipilih apakah akan dibuang, dicuci atau di bersih simpan di keranjang terpisah.
Jika punya vakum gunakan untuk membersihkan perabotan dan karpet kamar.
Jika ada rejeki lebih bawa ke laundry jika tidak bisa dicuci sendiri dibantu penghuni rumah lain.
2. kamar mandi
Setelah kamar kita bisa mengeksekusi kamar mandi.
Lakukan semprot, seka dan bilas seluruh Bagian kamar mandi.
Gunakan cairan pembersih untuk menyempurnakan pembersihan.
Toilet jadi bagian terakhir yang dibersihkan setelah bagian lain bersih.
Pastikan sampah-sampah seperti botol-botol bekas shampo atau sabun dibuang.
3. Ruang Tamu dan Ruang Makan
Setelah kamar mandi ruang makan dan ruang tamu dapat giliran berikutnya.
Menyapu, memungut sampah dan mengepel lantai jadi prioritas.
Jangan lupa mengelap permukaan barang yang ada di tiap ruangan.
Seperti membersihkan kamar jika ada barang yang harus dipilah-pilah dulu satukan ke suatu tempat.
4.Dapur
Bagian terakhir yang dibersihkan dari ruangan adalah dapur.
Seperti kamar mandi, dapur memerlukan effort lebih banyak mengingat disini banyak kotoran sisa memasak seperti minyak.
Kompor dan dinding sekitarnya biasanya bernoda minyak. Gunakan kombinasi lap dan semprotan untuk membersihkan area kompor dan sekitarnya .
Jika masih ada tenaga dan waktunya masih cukup, bisa sekalian membersihkan area luar rumah.
Namun jika ingin bersamaan kita bisa berbagi tugas dengan penghuni rumah lain untuk membersihkan area depan rumah
Mencabuti rumput yang mulai tinggai, memotong pohon yang tumbuh luar dan mempercantik taman.
Sekalian lakukan pengecatan untuk tembok dan pagar boleh juga tuh.
Selamat merapihkan rumah!