Luna Senja
Luna Senja Jurnalis

orang biasa

Selanjutnya

Tutup

RAMADAN

Kelas Online Ala Kampung Inggris

25 April 2020   19:46 Diperbarui: 17 April 2023   13:44 446
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kelas Online Ala Kampung Inggris
Tebar Hikmah Ramadan. Sumber ilustrasi: PAXELS

Sejak covid 19 melanda, hampir memukul rata seluruh elemen perekonomian, dari pengusaha sampai banyaknya karyawan yang di PHK. namun fenomena ini memunculkan era baru, orang bilangnya the new normal of life. era dimana akan kebutuhan online akan semakin menjadi jadi, sebenarnya hal ini sudah di prediksi, namun kemunculan covid ini seolah mempercepat segalanya, yang bisa beradaptasi, dia yang menang. tak terkecuali para pelaku usaha kursusan di Kampung Inggris Pare. 

Saya jamin mereka kaget, hanya sebagian kursusan saja yang memang sebelum covid pun sudah membangun kelas onlinenya, sisanya gagap, panic, bingung. sebagaian nyerah dengan keadaan sambil memaki-maki yang bisa di maki, sebagian banting setir jualan, sebagian beradaptasi dengan membuat kelas online. 

Dan disini saya akan membedah konsep beberapa pemain atau suhu suhu di Kampung Inggris Pare tentang kelas online yang mereka jalani. 

MEDIA KELAS ONLINE - KAMPUNG INGGRIS

media media yang digunakan untuk  kelas online kampung inggris oleh sebagian owner adalah : Grup whatsapp, grup telegram, google classroom, whatsapp video call, dan yang lagi booming "ZOOM". pasti deh ga jauh dari situ. 

Grup whatsapp: ini media biasa meski kedepannya pasti akan diperbaiki, seperti sekarang sudah bisa video call dengan 8 orang sekaligus

Grup telegram : ini bisa menampung banyak peserta, lebih enteng juga, dan enaknya materi bisa di pin, jadi semua member bisa melihat

Google classroom : aplikasi bawaan google yang canggih, enak main ini kalau udah siap materinya, nantinya si member cukup akses, download, kerjakan, dibahas, selesai. 

ZOOM : ini yang lagi booming, mirip dengan pendahulunya SKYPE, namun dengan kualitas yang lebih baik, lebih ringan, dan lebih banyak juga menampung peserta, plus bisa share screen, jadi enak seperti ngajar online rasa offline, kaya jargonnya kursusan mana gitu yakk, hehe

KONSEP KELAS ONLINE ALA KAMPUNG INGGRIS

konsep Straight Video Call : ini sih biasanya untuk private speaking, bisa pake whatsapp aja, ngobrol sampai 1 jam via Video call gitu, nanti di koreksi lah itu pronunciation atau grammarnya. kelemahan : jaringan internet dan metode yang kuno, kalau hasil tergantung drilling si pengajarnya yak. jadi bukan berarti jelek juga, semua tergantung gurunya. 

Konsep All in One : caranya semua materi di bikin video, terus di letakkan di website, nah member yang udah daftar tinggal masuk lewat log in area, terus di tonton deh videonya, feed back ke pesertanya, hanya kalau pesertanya masih bingung dengan penjelasan yang ada di video, credit poinnya,website akan meningkat, karna member kalau mau nonton videonya pasti masuk websitenya kan, pinter deh. hehe, kelemahannya member belum tentu mau bertanya, maklum orang indo itu entah malu entah males, lha yang disuruh aja belum tentu dikerjain, apalagi yang ga disuruh?

Konsep Online to Offline : ini pasti menggunakan zoom, tempat gurunya sudah disetting sedemikian rupa supaya si member mengalami "feel" offlinenya juga, seperti ada papan tulis mini, share screen materi dllsb. kelemahan : kalau membernya banyak, pasti ga efektif, karna feedback kurang. 

Konsep Umum : Pagi kasih materi, setelahnya di kasih soal, lalu sore atau malamnya ada waktu pembahasa selama 1 jam. di pembahasan itulah tjuga bisa dilakukan tanya jawab. kelemahan : waktu tanya jawab dan drilling kadang dirasa kurang terlebih jika membernya banyak. medianya paling sering sih telegram grup. lagi lagi disini bisa menjadi bagus kalau konsep materi kelasnya seru, dan cara drillingnya unik bin menarik. 

STRATEGI PEMASARAN KELAS ONLINE KAMPUNG INGGRIS

Paid Promo : karna akun Instagram kurang bagus, atau sudah bagus namun perlu di perbagus, maka Paid promo inilah senjatanya, tentu saja akun yang diincar adalah akun akun tentang pendidikan, seperti info beasiswa atau pemburu beasiswa

Google ads : Ini sih untuk pemain besar,kalau pemain besar ga usah dibedah lah, mereka udah kelewat jago, haha.  atau bisa juga sih pemain menengah atau pemain kecil yang nekat ngiklan meski diambang dapat member atau boncos. hehe

Iklan FB/IG ads : cocok untuk yang akun IG nya udah bagus, biasanya mereka punya database, jadi bisa main pixel. kalau yang masih tahap baru nyoba, yahh pokoknya sabar sabar deh

List Building : main data akun, ngoleksi data calon customer gitu, terus di broadcast, tribelio sih yang lagi booming, tapi aku juga belum tau cara pakainya, hehe. 

HARGA KELAS ONLINE KAMPUNG INGGRIS

Sangat variatif, normalnya ga jauh dari 100.000an/2 minggu | yang mahal biasanya yang kelas speaking dan menggunakan video call, karna effort si pengajarnya juga memang lebih berat di banding yang hanya menggunakan whatsapp atau telegram grup. 

Namun disini ada satu kursusan yang menarik perhatian, kebetulan aku pernah kursus disitu, jadi sempat kepo dan nanya "Orang dibelakang layarnya". Kursusan Meridian May (MM) , yang sampai detik ini masih yang terbritish di Kampung Inggris, medianya sih hanya pakai grup telegram, strategi pemasaran dan harganya yang aneh. 

Mereka ga ngiklan, dan hanya menggunakan kekuatan data mereka, FYI, team marketing Meridian May itu punya buanyak akun umum dengan niche yang beda-beda, jadi sekarang mereka tinggal panen aja (sorry ya sir Rangga, dibocorin), tapi udah ijin kok, asal di bantu promo katanya, wkwkww. 

Yang gilanya, harga mereka itu SE-IKHLASNYA!!, bakal naik sih abis lebaran, tapi beneran deh hasilnya ga main main, detik ini saya nulis udah jalan 3 batch, ada 4 kelas, kuota maksimal per kelas 30 member, dan rata-rata member per kelas dari batch 1 sampai batch 3 diatas 25 semua. perolehan gaji tutor pun ga bisa dibilang sedikit, rata-rata per tutor paling apes dapat 300rb/2 minggu, paling apes, rata rata 400rban. 

Dan Sir Rangga, cuma bilang gini "Yang saya butuhkan adalah DATA, karna saya yakin dengan team saya, maka promosi setelah batch pertama adalah dari mulut ke mulut". dan benar saja, kelas online ini meski bayar Se-ikhlasnya, tapi responnya bagus bagus semua. dan hampir rata penuh.

Member senang, kantong ga kering, tutor pun senang, dan tentu saja lembaga Meridian May lebih senang, karna mereka dapat data calon pelanggan potensial mereka saat corona ini reda. amin.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Ramadan Bareng Pakar +Selengkapnya

Krisna Mustikarani
Krisna Mustikarani Profil

Dok, apakah tidur setelah makan sahur dapat berakibat buruk bagi tubuh? apakah alasannya? Kalau iya, berapa jeda yang diperlukan dari makan sahur untuk tidur kembali?

Daftarkan email Anda untuk mendapatkan cerita dan opini pilihan dari Kompasiana
icon

Bercerita +SELENGKAPNYA

Ketemu di Ramadan

LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun