Penulis Novel Islami, Welcome Back to School. Penulis Kumpulan Puisi, Jiwa-Jiwa Penggerak. Belajar Menulis untuk Terus Bisa Menulis
Bersyukur Bisa Sahur Mie Instan
Rasa syukur yang tiada tara ketika bangun tidur bisa makan sahur walau dengan makan mie instan. Mie instan menjadi salah satu alternatif untuk dikonsumsi ketika sahur, karena kadang orang yang berpuasa ketiduran dan bangun mepet waktu imsak.
Memang kesunahan puasa adalah mengakhiri makan sahur. Namun, bila makanan sudah siap bisa langsung dimakan, silahkan. Tapi kalau bangun tidur, dan waktu mepet makanan tidak ada, belum siap saji. Dan masakan tersebut harus melalui proses memasaknya lebih dulu.
Makan sahur menjadi kesunahan bagi orang yang berpuasa. Maka pada kesempatan ini saya ingin memberi tips membuat makanan dengan waktu yang tidak lama, yaitu berkreasi dengan mie instan.
Tentunya sebelum memasak ketika waktu sahur bahan-bahan sudah tersedia, bangun tidur langsung memasaknya. Beda lagi kalau bangun tidur, tidak ada penyediaan bahan makanan.
Cara cepat memasak mie instan, dalam hal ini Mie instan berupa mie goreng. Adalah sebagai berikut:
1. Nyalakan atau colokkan dispenser ke aliran listrik dan tunggu 5-10 menit hingga air memanas. Lima menit air sudah masak bila dispenser biasa dinyalakan.
2. Sambil menunggu air panas, siapkanlah sendok, piring dan mangkok.
3. Mie instan ditaruh ke mangkok, lalu tuangkan air panas dari dispenser. Ratakanlah mie instan hingga mie instan tercelup semua di air panas
4. Tunggulah 5 menit, dan tutuplah mangkok tersebut dengan piring hingga mie instan sudah masak dan tidak kaku.
5. Buanglah airnya, sisakan air sedikit untuk meratakan bumbu mie instan hingga menyatu dengan mie
6. Bila mie instan yang berupa mie godok atau mie kare, mie soto air tak perlu dibuang. Namun, lebih aman airnya dibuang, lalu diberi air lagi. Bumbu dituangkan, diaduk merata untuk menjadi kuah mie yang kita nikmati
7. Mie sudah jadi dan bisa dinikmati langsung atau boleh menambahkan nasi, sesuai selera.
Selebihnya bisa lihat di Vidio Feel Instagram ini.
Itulah cara sederhana membuat makan sahur dengan waktu tempo yang singkat. Walaupun waktu mepet dengan imsak kita bersyukur bisa makan sahur, walau dengan makan mie instan. Dengan makan sahur, semoga nilai ibadah kita semakin bertambah dan kuat menjalani ibadah puasa sampai waktunya berbuka.