Nur Asih Jayanti
Nur Asih Jayanti Mahasiswa

Senang menulis tentang Pertanian, pangan, dan lifestyle. Enjoy the moment!

Selanjutnya

Tutup

RAMADAN Pilihan

Siapkan Biaya Mudik Sejak Awal Bulan Ramadan Agar Lebih Efektif

1 April 2023   14:00 Diperbarui: 1 April 2023   14:06 689
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Siapkan Biaya Mudik Sejak Awal Bulan Ramadan Agar Lebih Efektif
ilustrasi finansial oleh pexels.com karya Karolina Grabowska 

Pada hari Sabtu tanggal 1 April 2023 ini kita telah memasuki hari puasa ke-10 di bulan Ramadan. Bersamaan dengan momen menjalankan ibadah puasa, perlu juga mempersiapkan kebutuhan untuk mudik atau pulang kampung. 

Jangan sampai kamu baru menyiapkan kebutuhan biaya mudik saat mepet dengan momen lebaran tiba. Bisa dipastikan kamu akan tergesa gesa jadi lebih baik dipersiapkan dari sekarang. 

Persiapan mudik ini dimulai dari biaya tiket kalau memakai transportasi umum, barang bawaan dan biaya lainnya yang perlu disiapkan supaya tidak ada yang terlewat. 

Setiap orang memiliki tanggungan biaya mudik yang berbeda beda namun terdapat beberapa biaya mudik yang secara umum harus dipersiapkan oleh semua orang yang ingin mudik. 

Biaya mudik harus dikumpulkan dengan cara sebaik mungkin sehingga kondisi keuangan tetap aman dan rencana pulang kampung untuk bertemu keluarga juga berjalan dengan lancar. 

Perhitungan biaya mudik juga tergantung pada jarak tempuh ke kampung halaman dan biaya lain yang mungkin setiap orang pasti berbeda. Ada beragam pengeluaran saat mudik yang perlu disiapkan. 

Berikut beberapa biaya mudik yang harus kamu siapkan :

1. Biaya servis kendaraan 

Bagi kamu yang memiliki rencana mudik dengan kendaraan pribadi, pastikan untuk melakukan servis pada mobil kamu supaya kondisi kendaraan tetap prima dan lancar dalam perjalanan mudik. 

Servis pada kendaraan pribadi juga dapat meminimalisir risiko yang akan terjadi pada kendaraan saat digunakan nanti. Biaya servis ini tergantung dari kondisi kendaraan yang kamu miliki. 

Apabila hanya sedikit servis untuk kendaraan, mungkin biaya yang dikeluarkan menjadi lebih murah namun  jika kendaraan kamu sudah lama tidak servis maka bisa membutuhkan biaya yang cukup banyak. 

Besarnya biaya servis kendaraan tergantung banyak sedikitnya bagian mobil yang perlu diservis. 

2. Biaya bensin 

Biaya mudik yang tidak boleh ketinggalan untuk dipersiapkan yaitu biaya bensin. Jarak tempuh untuk sampai ke kampung halaman sangat mempengaruhi jumlah biaya bensin ini. 

Kamu bisa memanfaatkan layanan Maps untuk memperkirakan jarak tempuh kendaraan untuk menghitung biaya bensin yang diperlukan. 

Contoh, jarak tempuh adalah 200 kilometer sehingga untuk pulang pergi mudik jaraknya menjadi 400 kilometer. Konsumsi bahan bakar 1 liter setiap 10 kilometer yang artinya membutuhkan bensin sebanyak 40 liter. Jika harga bensin per liter adalah 10 ribu maka biaya bensin sekitar 400 ribu selama mudik. 

3. Biaya transportasi 

Bagi kamu yang pulang kampung memakai transportasi umum, perhitungan akan lebih sederhana yaitu dengan mencari tahu harga tiket transportasi yang kamu pilih. 

Kamu dapat menggunakan bus, kereta maupun pesawat. Selain itu, untuk menghemat biaya kamu bisa mencari promo untuk lebih meminimalkan biaya tiket. 

4. Biaya memakai jalur tol 

Biaya tol adalah salah satu biaya yang wajib dipersiapkan saat mudik. Kamu bisa mencari tahu biaya tol yang nantinya akan kamu lewati sehingga bisa memperkirakan biaya jalur tol ini. 

Pastikan kamu mengisi salto e-toll dengan uang yang cukup supaya perjalanan mudik lancar dan terasa nyaman. 

5. Biaya konsumsi 

Selama perjalanan mudik pasti menempuh beberapa jam yang artinya kamu perlu istirahat dan mengisi perut. Persiapkan biaya konsumsi selama mudik supaya pengeluaran teratur. 

Kamu juga dapat mempersiapkan bekal dari rumah supaya lebih hemat dan bersih untuk dimakan dalam perjalanan. Dengan begitu biaya konsumsi yang ditanggung tidak terlalu besar. 

Untuk mengatasi pengeluaran yang membengkak di akhir maka persiapkan biaya mudik sedini mungkin agar sesuai rencana dan bisa sesuai dengan target. 

Kesimpulannya, rencanakan kebutuhan apa saja yang kamu perlukan untuk mudik lalu persiapkan biaya mudik dengan menyusun anggaran yang jelas supaya kamu bisa memperkirakan biaya mudik. Perhatikan juga pengeluaran keuangan kamu selama Ramadan dan jangan sampai melonjak supaya kondisi keuangan kamu aman sampai lebaran nanti. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Ramadan Bareng Pakar +Selengkapnya

Krisna Mustikarani
Krisna Mustikarani Profil

Dok, apakah tidur setelah makan sahur dapat berakibat buruk bagi tubuh? apakah alasannya? Kalau iya, berapa jeda yang diperlukan dari makan sahur untuk tidur kembali?

Daftarkan email Anda untuk mendapatkan cerita dan opini pilihan dari Kompasiana
icon

Bercerita +SELENGKAPNYA

Ketemu di Ramadan

LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun