Penerima anugerah People Choice dan Kompasianer Paling Lestari dalam Kompasiana Awards 2023.
Kreasi Aice Mochi dan Jus Buah Cocok untuk Menu Takjil
Es krim sangat disukai anak-anak tidak terkecuali anak saya. Dia hampir setiap hari beli es krim, apalagi jika saya pamit akan belanja, selalu minta oleh-oleh es krim rasa oreo, vanila.
Ketika anak saya membeli es krim, naluri emak selalu ingin mencicipi. Reaksi saya ketika mencicip selalu sama, memegang pipi karena gigi ngilu nahan dingin. Anak saya sudah hapal akan reaksi saya.
"Mesti mamah gitu, gak enak ya?"
"Enak banget, tapi ngilu di gigi, De," jawab saya.
Rasa ngilu pada gigi saat makan es krim mungkin pernah dialami teman-teman juga. Rasa ngilu ini akibat giginya sensitif ketika bersinggungan dengan makanan atau minuman dingin. Hal ini karena enamel gigi terkikis.
Untuk diketahui enamel adalah salah satu lapisan pelindung paling kuat pada gigi.
Enamel ini yang melindungi gigi saat bersentuhan dengan makanan atau minuman panas atau dingin. Pun dengan aneka rasa, mulai dari asam, pahit, manis, hingga asin.
Walaupun saya sering ngilu, tetapi tidak mengurungkan niat untuk mencicipi es krim, apalagi ketika anak saya memperkenalkan salah satu es krim, yakni Aice Mochi Dessert.
Bukan hanya mencicipi es krim miliknya, saya pun minta jatah satu, hikhik jadi ketagihan.
Dia kasihan pada emaknya yang suka es krim, tetapi bermasalah dengan ngilu.
Ternyata ketika makan Aice Mochi Dessert, rasa ngilu kabur. Saya percaya saat makan es krim Mochi gigi sensitif saya tidak langsung bersentuhan dengan dinginnya es krim karena Aice Mochi dilapisi kulit Mochi paling kenyal dan lembut.
Tentang Aice Es Krim Mochi
Aice merupakan perusahan es krim yang selalu meluncurkan es krim berkualitas. Aice sudah memiliki banyak varian es krim dan menjadi favorit pelanggan, salah satunya yaitu varian Mochi. Aice es krim Mochi adalah salah satu produk Aice es krim yang berkualitas.
Berasal dari Jepang, es krim Mochi merupakan salah satu camilan khas Negeri Sakura. Sekarang banyak disukai warga Indonesia karena hadir dengan berbagai varian rasa, seperti rasa cokelat, durian, vanilla, stroberi.
Pada tahun 2021 tepatnya bulan Desember Aice meluncurkan inovasi pertamanya, yakni Aice Mochi Klepon.
Brand Manager AICE Group Sylvana saat virtual press launch mengatakan, varian klepon ini terinspirasi dari klepon, kuliner tradisional Indonesia.
"Mengusung konsep inovasi warisan Indonesia, melahirkan cita rasa kue klepon yang terinspirasi dari warisan kuliner Indonesia," ujar Sylvana. (Kompas 15/12/2021)
Inovasi pertama selalu dari Aice sebagai bentuk kampanye kuliner asli Indonesia ke berbagai daerah dan dunia karena Aice es krim Mochi Klepon dipasarkan ke luar negeri juga. Hal ini bisa mendongkrak pariwisata Indonesia.
Deputi Bidang Pemasaran Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Nia Niscaya menilai, penguatan promosi kuliner asli Indonesia dapat mendorong pengembangan industri kreatif dan pariwisata Indonesia. Dengan meningkatnya sektor pariwisata jelas akan memperbaiki perekonomian warga.
"Kekuatan kuliner kita adalah salah satu aspek penting dalam sektor ekonomi kreatif Indonesia. Kami berharap semakin banyak kreatifitas dalam penyajian kuliner asli Indonesia ke depannya," kata Nia seperti yang saya kutip dari Kompas.com.
Kita juga tahu kue klepon disukai masyarakat Indonesia. Terbuat dari perpaduan beras ketan dan gula merah dan taburan kelapa. Pada es krim Mochi klepon, juga menggunakan taburan kelapa dan kulit Mochi paling kenyal menggunakan bubuk jelly instan. Jadi kita bisa menikmati dua kenikmatan sekaligus, nikmatnya klepon dan es krim.
Aice Mochi Dessert Cocok untuk Takjil di bulan Ramadan
Saya mendapatkan es krim Mochi untuk menu takjil di supermarket Samudera. Sebenarnya di gerai dan indomaret terdekat pun tersedia.
Saya beli Aice es krim Mochi di Samudera Mall, sekalian belanja hampers.
Bagi saya harga Aice Mochi sudah cukup terjangkau, yakni Rp3.500. Namun, sayang sekali, es krim Mochi Klepon lagi kosong, jadi saya hanya membeli 3 rasa, cokelat, vanilla, dan durian.
Rasanya yang manis dan khas Indonesia, es krim Mochi Dessert sangat cocok untuk bukber saat bulan Ramadan. Bukan saja enak dimakan langsung, es krim Mochi juga sangat nikmat dikreasikan dengan jus buah.
Jus alpukat tanpa gula jika dikreasikan dengan es krim Mochi Durian rasanya jadi manis. Wangi durian pada es krim Mochi khas Indonesia banget.
Perpaduan durian dan alpukat dalam satu gelas menambah segarnya berbuka puasa.
Cara membuatnya mudah dan praktis. Teman-teman hanya siapkan alpukat yang sudah matang satu buah. Lalu jus dengan 2 gelas air selama 3 detik atau hingga halus. Setelah dimasukkan ke dalam gelas, letakkan es krim Mochi durian di atas jus. Jangan lupa belah dulu es krimnya menjadi 2 bagian. Biarkan kulit jelly bercampur dengan jus alpukat.
Teman-teman semua bisa mencoba jus jambu, melon atau buah lain yang disukai dipadukan dengan es krim Mochi rasa cokelat atau vanilla. Bagi yang memiliki gigi sensitif, jangan khawatir gigi akan ngilu, Insya Allah Aice es krim Mochi aman dan halal.
Selamat mencoba.
Salam,
Sri Rohmatiah