Kraiswan
Kraiswan Guru

dewantoro8id.wordpress.com • Fall seven times, raise up thousand times.

Selanjutnya

Tutup

TRADISI Pilihan

Ketupat, Ayam dan Petasan: Menu yang Menghidupkan Lebaran

3 Mei 2022   23:35 Diperbarui: 4 Mei 2022   09:32 959
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ketupat, Ayam dan Petasan: Menu yang Menghidupkan Lebaran
Penjual kelontong dan ayam merah di tepi jalan | foto: KRAISWAN

Seminggu menjelang lebaran, jalanan di pusat kota telah sesak. Kendaraan plat dalam dan luar kota menjejali aspal. Penjual dan pembeli saling sibuk dengan barang dagangan. Inilah tanda-tanda lebaran telah di depan mata.

Trotoar dan tepi jalan sekitar pusat kota telah berubah "warna". Apalagi H-3 lebaran. Dipenuhi pengrajin kelontong ketupat, penjual ayam dan tentu saja petasan.

Aku tidak merayakan lebaran, namun turut merasakan kemeriahannya. Lebaran kali ini terasa lebih hidup. Tidak seperti dua tahun sebelumnya, sepi. Tak ubahnya hari-hari biasanya.

Semua disebabkan pandemi Covid-19 yang mengubah banyak tatanan hidup kita, termasuk merayakan lebaran. Silaturahmi tatap muka harus ditahan demi kesehatan dan keselamatan bersama. Dua tahun berlalu, meski Covid-19 belum lenyap, kita mendapat berbagai kelonggaran untuk merayakan lebaran. Yang merantau boleh mudik. Yang mau liburan boleh. Yang mau silaturahmi bebas.

Tiap orang (keluarga) punya cara masing-masing untuk menyambut hari kemenangan setelah menjalani tiga puluh hari berpuasa. Yang pasti, perayaan itu tidak jauh-jauh dari ketupat, ayam dan petasan. Para pedagang tiga produk ini semangat meraup rezeki.

Yang pertama ketupat. Ketupat berasal dari bahasa Jawa kupat (ngaku lepat, mengaku salah). Filosofi dalam makanan nasi berbungkus anyaman janur (daun muda dari kelapa) yang dihayati umat muslim dalam merayakan lebaran. Selain bersilaturahmi dengan keluarga-kerabat, menjadi momen yang baik untuk saling bermaaf-maafan.

Bagi masyarakat pedesaan, kelontong ketupat dibuat sendiri. Janurnya juga diambil dari pohon kelapa sendiri, atau minta punya tetangga. Hampir pasti, orang kampung bisa membuat kelontong. Ayahku, meski tidak merayakan lebaran juga bisa membuat kelontong. Pernah diajari kakek yang beragama muslim.

Kelontong buatan bapak | dokpri/YANTI
Kelontong buatan bapak | dokpri/YANTI

Sedang bagi masyarakat perkotaan, kelontong harus dibeli di pasar, dijual 10 biji per ikat. Tersedia yang sudah jadi, atau bisa dibuat dadakan. Ada yang membawa janur, lalu menganyam di tempat, dibuat dadakan sesuai permintaan. Kecepatan dan kecakapan pengrajin sangat berpengaruh pada pendapatan.

Setelah menjalankan ibadah sholat ied, tibalah waktu berkunjung ke rumah tetangga dan kerabat. Biasanya dalam kunjungan ini ditawari makan ketupat-opor. Apalagi kalau di rumah kerabat, tak diizinkan pulang sebelum makan. Lagi pula siapa yang tahan dengan pesona ayam dalam lautan kuah santan bumbu kuning yang gurih dan nikmat. Jangan mengaku merayakan lebaran kalau belum makan ketupat-opor.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Ramadan Bareng Pakar +Selengkapnya

Krisna Mustikarani
Krisna Mustikarani Profil

Dok, apakah tidur setelah makan sahur dapat berakibat buruk bagi tubuh? apakah alasannya? Kalau iya, berapa jeda yang diperlukan dari makan sahur untuk tidur kembali?

Daftarkan email Anda untuk mendapatkan cerita dan opini pilihan dari Kompasiana
icon

Bercerita +SELENGKAPNYA

Ketemu di Ramadan

LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun