saya adalah seorang freelancer yang sangat menyukai membaca. saya menyukai ide-ide dan hal baru untuk dipelajari.
Mager Cari Menu Takjil? Buat "Jus Mager" Saja
Berbuka puasa adalah momen yang ditunggu-tunggu oleh umat muslim di seluruh dunia. Setelah seharian menahan lapar dan haus, tentunya kita ingin menyantap aneka hidangan yang lezat dan menyegarkan.
Namun sebelum memakan hidangan yang berat, seperti nasi, biasanya orang akan memilih untuk menyantap takjil terlebih dahulu.
Takjil biasanya terdiri atas makanan yang manis, seperti kolak, es buah, jus buah, dan masih banyak lagi. Akan tetapi terkadang muncul rasa malas untuk pergi keluar rumah mencari takjil, apalagi saat uang sedang menipis.
Untuk menuruti hasrat ingin makan takjil tanpa perlu meninggalkan rumah, solusinya membuat sendiri takjilnya. Saya mempunyai resep takjil manis, namun rendah gula. Tentunya menu takjil ini menyehatkan, apalagi bagi orang yang takut gula darahnya naik.
Saya memberi nama menu takjil ini dengan "Jus Mager", yang nama panjangnya yaitu jus kurma ager-ager (pengucapan bahasa jawa dari agar-agar).
Bahan-bahannya :
- Kurma, 3 biji
- Agar-agar tawar, secukupnya
- Air putih, secukupnya
Cara membuat :
- Pisahkan kurma dengan bijinya
- Masukkan kurma ke dalam blender
- Tambahkan air
- Blender hingga kurma halus
- Saring jus kurma, masukkan kedalam gelas
- Tambahkan agar-agar yang telah diserut
- Aduk supaya menyatu
- Selesai. Jus Mager siap disajikan untuk berbuka
Resep ini sangat simple dan waktu membuatnya juga cepat. Jadi anda tidak perlu khawatir ribet lagi jika ingin membuat menu takjil manis yang nikmat.
Selain nikmat dan segar, menu takjil "Jus Mager" ini juga mengandung banyak nutrisi. Seperti yang kita ketahui, bahwa agar-agar dan kurma memiliki banyak nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh.
Agar-agar mengandung banyak serat yang bermanfaat bagi saluran pencernaan dan menjaga kesehatan usus. Selain itu, agar-agar juga membantu menurunkan kolesterol, Menurunkan risiko kanker, mengontrol gula darah, hingga membantu menurunkan berat badan.
Sedangkan kurma, buah yang menjadi favorit Nabi Muhammad SAW. ini juga memiliki manfaat yang juga banyak. Manfaat kurma yaitu :
- Sumber energi yang baik
- Kaya akan serat untuk melancarkan pencernaan
- Mengandung sumber antioksidan baik untuk kesehatan
- Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
- Meningkatkan kesehatan jantung
- Meningkatkan kesehatan kulit
- Membantu mengatasi masalah tidur
- Menurunkan risiko kanker
- Menjaga keseimbangan gula darah pada penderita diabetes
- Membantu menjaga kesehatan mata
Membuat sendiri menu takjil di rumah juga memberi banyak manfaat. Selain lebih berhemat, membuat takjil sendiri juga membuat lebih tenang. Karena kita tahu bahan apa saja yang digunakan untuk membuatnya.
Tak hanya itu, membuat sendiri bisanya hasilnya juga lebih banyak. Jadi tak hanya bisa kita makan sendiri, tetapi juga bisa dimakan bersama keluarga, atau dibagi dengan teman dan tetangga.
untuk melihat video lengkapnya, bisa kunjungi link berikut :