Menariknya Tradisi Menyambut Bulan Ramadhan di Desaku
Alasan pertama, warga desa tidak merasa keberatan jika harus mengeluarkan beberapa besek yang berisi nasi dan lauk pauknya, dan memiliki niat sebagai ungkapan rasa syukur atas datangnya bulan suci ramadhan, yaitu bulan puasa. Dimana bulan ini penuh berkah dan banyak nilai-nilai pahala bagi masyarakat yang melakukan perintahnya
Alsan mereka yang kedua adalah dari tradisi ini terdapat nilai silaturahim, karena mereka memberikan berkat ini para bapak-bapak di masjid, dan juga menyampaikan permohonan maaf, jika ada kesalahan dalam bertetangga. Hal ini seperti terlihat sepele, tetapi maknanya dalam sekali.
Alasan yang ketiga, adalah shodaqoh. Dalam tradisi ini diniatkan juga untuk shodaqoh di bulan ramadhan. Terlebih shodaqoh di bulan suci ramadhan, bulan yang penuh rahmat Allah SWT.
Meskipun ada yang tidak setuju untuk merayakan tradisi ini, tetapi intinya disini intinya menghargai. Begitulah ungkapan Bapak Simin. Mereka merayakan atau tidak tradisi ini merupakan hak mereka.